2.950 Guru di Kota Kendari Sudah Tersertifikasi

94
Panitia PPDB 2018 Kota Kendari, Amran
Amran

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dari 4.796 guru di Kota Kendari, 2.950 diantaranya sudah terdaftar sebagai guru yang telah tersertifikasi.

Amran
Amran

Ketua Pengelola Sertifikasi dan Tunjangan Guru Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Kendari, Amran, mengungkapkan, hingga kini masih ada 1.846 guru di Kota Kendari yang belum kantongi sertifikasi.

“Hingga kini, jumlah guru sertifikasi yaitu 240 untuk pendidikan TK, 1.790 untuk pendidikan dasar (Dikdas), 850 pendidikan menengah (Dikmen), serta 70 orang dari staf,” kata Amran saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (9/9/2016).

Dia juga menghimbau agar para guru yang belum sertifikasi untuk secepatnya menyelesaikan berkasnya, demi meningkatkan profesional guru dalam menjalani proses mengajar di kelas.

“Kami belum tentukan batasnya kapan, tapi kalau bisa secepatnya guru menyelesaikan pengumpulan berkasnya agar segera tersertifikasi,” ungkapnya

Dia menambahkan, dari jumlah guru yang belum sertifikasi tersebut, 400 diantaranya adalah PNS. Untuk konsekuensi para guru yang belum sertifikasi sendiri masih belum ditentukan, namun diharapkan para guru segera menuntaskan urusannya agar menerima sertifikasi.

Untuk diketahui, sertifikasi guru merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan mutu dan kesejahteraan guru, serta berfungsi untuk meningkatkan martabat dan peran guru sebagai agen pembelajaran. (B)

 

Reporter : Sri Rahayu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini