350 PNS Kota Kendari Ikuti Ujian Kenaikan Pangkat

182
350 PNS Kota Kendari Ikuti Ujian Kenaikan Pangkat
KENAIKAN PANGKAT - Pemerintah Kota Kendari menyelenggararakan ujian tertulis kenaikan pangkat penyesuaian ijazah PNS di SMA Negeri 4 Kendari, Minggu (7/8/2016). Ujian ini diikuti oleh 350 peserta. (Foto : Hasan/ZONASULTRA.COM)
350 PNS Kota Kendari Ikuti Ujian Kenaikan Pangkat
KENAIKAN PANGKAT – Pemerintah Kota Kendari menyelenggararakan ujian tertulis kenaikan pangkat penyesuaian ijazah PNS di SMA Negeri 4 Kendari, Minggu (7/8/2016). Ujian ini diikuti oleh 350 peserta. (Hasan/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menyelenggararakan ujian tertulis kenaikan pangkat penyesuaian ijazah Pegawai Negeri  Sipil (PNS) di SMA Negeri 4 Kendari, Minggu (7/8/2016).

Ujian ini diikuti oleh 350 peserta yang berasal dari seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemkot Kendari.

Pelaksana kegiatan Satrio menjelaskan bahwa peserta yang mengikuti ujian tersebut adalah para PNS dari  golongan 1 dan golongan 2.

“Artinya, peserta yang mengikuti ujian tersebut adalah mereka yang dari golongan 1 naik ke golongan 2 dan peserta dari golongan 2 naik ke golongan 3,” ungkap Satrio.

Ujian tertulis ini meliputi tes kemampuan bidang, tes wawasan kebangsaan dan tes intelegensi atau kepribadian. (B)

 

Reporter: Hasan
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini