Akhirnya, Pemkab Konawe Serahkan Pengelolaan PBB ke Konkep

99

ZONASULTRA.COM, UNAAHA-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe, Sulawesi Tenggara secara resmi menyerahkan DHK SPPTS-PTS tahun 2015 tentang pengelolaan pajak bumi dan bangunan (PBB) di tujuh wilayah Kecamatan di Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) kepada delegasi Pemkab Konkep yang dipimpin oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Konkep Abdul Kahar Muzakir Sinapoy.

Penyerahan aset tersebut berlangsung di ruang kerja Wakil Bupati Konawe, Parinringi Jalan Sapati, Kelurahan Tumpas, Kecamatan Unaaha, Konawe pada Senin (7/9/2015).

Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kabupaten Konawe, Misbanurrahim menjelaskan, data DHK wajib pajak yang diserahkan ke Pemda Konkep merupakan tanda berpindahnya tanggungjawab pengelolaan PBB dari kabupaten induk ke daerah otonomi baru (DOB).

“Jadi terhitung sejak hari ini, pengelolaan PBB di tujuh kecamatan di Konkep sudah menjadi tanggungjawab pemerintah Konkep, namun kami tidak akan tinggal diam dan akan terus memberikan bimbingan, terlebih Konkep ini belum memiliki server,” kata Misbanurrahim di kantor Bupati Konawe, Senin (7/9/2015).

Sementara itu, Wakil Bupati Konawe, Parinringi berharap dalam pengelolaannya, Pemkab Konkep tetap berkoordinasi dengan Pemkab Konawe agar sinergitas antara kedua daerah tersebut tetap terjaga, terutama mengenai data administrasi kualitatif dan kuntitatif agar dapat melaksanakan tugas sesuai dengan amanah undang-undang.

“Dan jika nantinya ada hal-hal yang mungkin belum rampung maka harus di koordinasikan dengan baik. Kami selaku kabupaten induk akan terus melakukan pembinaan terhadap pengelolaan pajak terlebih dalam hal pemuktahiran data dan validasi piutang,” ujarnya.

Kegiatan penyerahan ini turut pula dihadiri sejumlah pimpinan SKPD lingkup Pemda Konawe, seperti Kepala BP4K Konawe, Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Konawe, serta Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Sandi (Bag Humas) Konawe.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini