Anak Lorong Masih Berharap Diusung Hanura di Pilwali

452
ishak-ismail-anak-lorong
Ishak Ismail

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Bakal calon (Balon) Walikota Kendari Ishak Ismail yang dikenal dengan tagline Anak Lorong masih berharap akan mendapatkan rekomendasi Hanura untuk maju dalam pemilihan walikota (Pilwali) Kendari 2017. Padahal sebelumnya DPP Hanura telah menetapkan Muh. Zayat Kaimuddin (Derik) sebagai calon walikota yang diusung.

ishak-ismail-anak-lorong
Ishak Ismail

Ketua Tim Pemenangan Anak Lorong, Iksan Ismail mengatakan bahwa saat ini masih ada peluang di Hanura. Meski tidak mendaftar di Hanura tingkat kota, tapi di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) pendaftaran Anak Lorong masih diterima.

“Hanura menetapkan dan memberikan tugas (kepada Derik), nah itu masih ada peluang disana. Jadi belum satupun partai memberikan rekomendasi, semuanya diberikan tugas untuk mencari koalisi. Di Kota Kendari ini tidak ada satu partai pun yang full 1 pintu pencalonan,” kata Iksan di Kendari, Minggu (7/8/2016).

Selain Hanura, Anak Lorong juga mendaftar langsung di DPP PPP meskipun di PPP tingkat kota tidak melakukan pendaftaran. Dia beralasan di semua anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) partai, DPP juga memiliki hak untuk menjaring balon kada.

Sejauh ini, partai yang didekati Anak Lorong sampai di tingkat pusat yakni PDIP, Gerindra, Golkar, Demokrat, PKS, Hanura, dan PPP. Iksan mengaku pihak Anak Lorong sangat optimis bisa mengikuti pertarungan Pilwali dengan dukungan beberapa partai koalisi. (B)

 

Reporter : Muhamad Taslim Dalma
Editor      : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini