Anggaran Minim, KONI Sultra Hilangkan TC Non Kampus

62
Persoalan Cabor Mandiri, Pernyataan Ketua dan Wakil Ketua KONI Berbeda
Eryckson Ludji

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Anggaran yang hanya Rp 10 miliar tampaknya menjadi kendala utama bagi persiapan para atlet Sulawesi Tenggara (Sultra)  menuju PON XIX di Jawa Barat September mendatang.

Anggaran Minim, KONI Sultra Hilangkan TC Non Kampus
Eryckson Ludji

Akibat anggaran yang dinilai minim tersebut, para atlet Sultra akan langsung masuk training center (TC) campus. TC non campus yang biasanya dilakukan sebelum TC kampus pada setiap pelaksanaan TC PON, kali ini dihilangkan.

Wakil Ketua KONI Sultra, Eryckson Ludji mengatakan, kondisi itu memang sangat menyulitkan KONI Sultra. Sebab, pihaknya menginginkan sebelum menjalani pemusatan latihan terpusat, para atlet terlebih dahulu menjalani latihan sendiri atau TC berjalan.

“Kita tidak bisa berbuat banyak sebab anggaran yang mengharuskan kami merubah seluruh perencanaan yang awalnya ada TC non campus terpaksa kami hilangkan,” kata Eryckson di ruang kerjanya, Rabu (24/2/2016).

Adapun jadwal pelaksanaan pelatda terpusat, lanjut mantan Ketua POBSI Sultra ini, paling lambat dilaksanakan pada Juni mendatang. Sehingga dengan kurun waktu tiga bulan para atlet Sultra bisa mempersiapkan diri dengan maksimal.

Para pelatih pun diharapkan bisa memaksimalkan waktu yang ada agar para atlet bisa mencapai posisi puncak di PON XIX mendatang.

 

Penulis: M. Rasman Saputra
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini