Bupati Konsel Ingatkan ASN Untuk Profesional Jalankan Tugas

83
Bupati Konsel Surunuddin Dangga
Surunuddin Dangga

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Bupati Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali mengingatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di wilayah daerah yang dipimpinya itu agar dapat bekerja dengan profesional.

Bupati Konsel Surunuddin Dangga
Surunuddin Dangga

Bupati Konsel mengatakan tidak akan segan-segan menindak bawahanya jika terbukti melakukan pelanggaran yang merugikan masyarakat dalam proses kegiatan pelayanan pemerintahan

“Tidak perlu menunggu laporan DPRD, masyarakat saja, kalau ada laporan aparat yang tidak profesional saya sendiri yang akan turun langsung lakukan tindakan,” tegas Surunuddin saat ditemui di Andoolo. Kamis (4/5/2017)

Surunuddin menegaskan, ditahun 2018 dirinya menginginkan hasil yang maksimal dalam mencapai kemajuan yang signifikan. agar Konsel menjadi daerah yang sejahtera.

“Kita harus kerja keras, diawal tahun pemerintahan kita telah melakukan perencanaan maka di 2018 target kita, sudah harus ada yang kita capai,” inginya.

Mantan anggota DPRD Sultra ini berharap seluruh aparatur sipil negara maupun satuan kerja lingkub pemda Konsel dapat bersinergi dengan baik dalam menjalankan tugasnya masing-masing demi tercapainya pemerintahan yang baik dan berkwalitas di tahun-tahun mendatang. (B)

 

Reporter : Erik Ari Prabowo
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini