Ditinggal Pemiliknya, Satu Rumah di Mubar Terbakar

431
Ditinggal Pemiliknya, Satu Rumah di Mubar Terbakar
KEBAKARAN - Sebuah rumah permanen di Kelurahan Wamelai, Kecamatan Lawa, Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra) di lahap si jago merah, Senin (10/9/2018) sekitar pukul 10.30 wita. (KASMAN/ZONASULTRA.COM).

ZONASULTRA.COM, RAHA – Satu unit rumah permanen di Kelurahan Wamelai, Kecamatan Lawa, Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra) dilahap si jago merah, Senin (10/9/2018) sekitar pukul 10.30 wita. Saat peristiwa itu terjadi, La Saludin, pemilik rumah tidak berada di tempat.

Kapolsek Lawa Iptu La Ode Haluddin mengatakan, rumah dalam keadaan kosong, pemiliknya lagi berkantor dan istrinya sedang berada di luar kota..

“Dugaan sementara api diperkirakan berasal dari dapur rumah. Karena berdasarkan keterangan pemilik rumah, saat itu dirinya sedang memamaskan ikan. Saat akan berangkat ke kantor dia lupa matikan api. Jadi kita duga tabung gas tiga kilogram yang meledak,” kata La Ode Haluddin, Senin (10/9/2018).

Ditinggal Pemiliknya, Satu Rumah di Mubar Terbakar

Saat kejadian, ada dua orang saksi yang melihat peristiwa kebakaran itu yakni Jaelani dan La Ode Dolo. Mereka merupakan orang yang pertama melihat rumah tersebut terbakar, dan api berasal dari belakang rumah atau dapur. Sementara rumah dalam keadaan terkunci dan ditinggal penghuninya, melihat kondisi itu, La Ode Dolo langsung mendobrak pintu rumah bagian depat.

“Jadi barang yang bisa diselamatkan cuman kursi dan meja yang ada diruang ramu. Serta tiga unit kendaraan roda dua,” ungkapnya.

Haludin menambahkan, warga setempat berusaha memadamkan api agar tidak merembet ke rumah warga lainnya. Setibanya di lokasi, pihaknya langsung memasang garis polisi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Atas kejadian tersebut, La Saludin menderita kerugian kurang lebih sekitar Rp 500 juta.(B)

 


Reporter : Kasman
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini