DPP Nasdem Putuskan Usung 2 Pj Bupati dan 1 Bupati di 3 Daerah Pilkada Ini

42
DPP Nasdem Putuskan Usung 2 Pj Bupati dan 1 Bupati di 3 Daerah Pilkada Ini
Partai Nasdem

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Partai Nasdem akhirnya sudah menentukan 1 nama calon bupati di 3 daerah yang akan melaksanakan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2017 Sulawesi Tenggara (Sultra). Ketiga daerah itu yakni di Bombana Tafdil (bupati), Buton Selatan (Busel) Penjabat Bupati Faisal Laimu, Muna Barat Penjabat Bupati LM. Rajiun.

DPP Nasdem Putuskan Usung 2 Pj Bupati dan 1 Bupati di 3 Daerah Pilkada Ini
Partai Nasdem

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasdem Sultra Iksanuddin Saafi mengatakan, hal itu berdasarkan hasil kerja tim 7 yang dibentuk Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Sehingga nama-nama tersebut sudah pasti diusung Nasdem.

Kendati sudah mengerucut 1 nama, DPP sampai saat ini belum mengeluarkan SK rekomendasi. Kemungkinan SK akan keluar akhir Juli atau awal Agustus 2016.

“Tiga nama itu sudah clear (pasti). Tim 7 itu dari DPP semua, tidak ada dari Nasdem provinsi maupun kabupaten. Mereka menetapkan berdasarkan hasil survei tertinggi,” kata Iksanuddin melalui telepon selulernya Rabu malam (13/7/2016).

Di 3 daerah tersebut Nasdem masih membutuhkan partai koalisi untuk menjadi pintu pencalonan. Di Mubar Nasdem memiliki 2 kursi dewan, di Bombana 2 kursi, dan di Busel juga 2 kursi.

Olehnya ketiga nama tersebut diminta untuk mendapatkan rekomendasi dari partai lain sehingga dapat dicalonkan. Lanjut Iksanudin, jika melihat hasil survei yang sangat tinggi dari 3 nama itu, dipastikan partai lain akan segera bergabung.

Untuk 4 daerah Pilkada lainnya Kolaka Utara, Buton Tengah, Buton dan Kendari saat ini tim 7 sedang memproses beberapa figur yang telah terdaftar. Dipastikan akhir Juli ini, tim 7 sudah dapat menyelesaikan tugasnya dalam menentukan calon kepala daerah yang diusung Nasdem. (B)

 

Reporter  : Muhamad Taslim Dalma
Editor    : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini