Drainase di Jalan Saranani Segera Dibenahi

38

ZONASULTRA.COM,KENDARI – Tidak berfungsinya drainase di Jalan Saranani, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), membuat pemerintah setempat berencana akan segera melakukan pembenahan di wilayah tersebut.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Kendari Muhammad Ali Aksa mengatakan, pembangunan rumah toko (ruko) di poros jalan tersebut menyebabkan banyak drainase yang sudah tidak berfungsi lagi. Akibatnya, ketika hujan genangan air sangatlah tinggi.

“Kami tidak mungkin membiarkan hal ini terus terjadi, sebab jika didiamkan genangan air ini akan merusak infrastruktur jalan, “jelas Ali Aksa di ruang kerjanya, Kamis (25/6/2015).

Namun begitu tuturnya, satu permasalahan yang dihadapi saat ini pihaknya tengah nencari arah pengaliran air. Pasalnya lokasi di Jalan Saranani tersebut sangatlah padat dengan bangunan.

Untuk itu, survei di lokasi ini akan dilakukan dengan baik sehingga pengaliran air melalui drainase bisa berjalan dengan baik.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini