Gara-Gara Minta Sumbangan, Dua Kelompok Saling Serang

42
Toko Marwah

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Keributan antara pemilik rumah toko (Ruko) Marwah dengan beberapa remaja di lorong Mata Air, tepatnya di sekitar kampus baru Universitas Halu Oleo (UHO) pecah pada Senin (18/4/2016) sekitar pukul 15.27 WITA.

Tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka antara kedua belah pihak. Untuk sementara keduanya diamankan di polsek Poasia.

Salah seorang saksi mata, Asrul (23) mengungkapkan, keributan itu terjadi akibat kesalahpahaman antara pemilik ruko Marwah dengan remaja yang berdomisili di lorong Mata Air 3.

Menurutnya, keributan itu berawal dari remaja lorong Mata Air 3 hendak meminta sumbangan untuk kegiatan bola futsal yang diadakan oleh remaja lorong itu, namun pemilik ruko menganggap hal ini adalah pemerasan.

Karena tidak senang dengan kelakuan remaja tersebut, pemilik ruko memanggil rekan-rekan sekitar 20 orang dan menyerang para remaja tersebut,

“Namun penyerangan kali ini tidak mendapat perlawanan dari anak-anak lorong mata air tiga,” tutur Asrul.

Kemudian selang berapa jam, tiba-tiba remaja lorong Mata Air 3 sebanyak 200 orang menyerang ruko Marwah dengan melempari batu dan kayu, karena kesal dengan perlakuan pemilik ruko itu.

Tetapi kejadian itu tidak berlangsung lama, setelah pihak kepolisian tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 18.20 dan langsung mengamankan beberapa orang yang terlibat dalam keributan tersebut. (C)

 

Penulis : Laode Pialo
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini