Hadapi Pilwali, PDIP Utamakan Kader

67
Hadapi Pilwali, PDIP Utamakan Kader
Alwi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dalam proses penjaringan bakal calon Walikota Kendari, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara akan mengutamakan kader partai dan hasil survei calon.

Hadapi Pilwali, PDIP Utamakan Kader
Alwi

Ketua DPC PDIP Kota Kendari, Alwi mengatakan, untuk pemilihan walikota (Pilwali) 2017 mendatang, pihaknya masih memprioritaskan kader pantai untuk diusung sebagai bakal calon walikota. Saat ini, lanjutnya, ada satu kader partai yang telah menunjukkan kesiapan menjadi bakal calon Walikota Kendari. Dia adalah Amarullah yang menjadi salah satu kader andalan partainya untuk maju pada bursa pencalonan walikota.

“Maret mendatang kami akan mulai melakukan proses penjaringan calon. Terkait siapa yang akan mendaftar kami membuka diri untuk menerima dari pihak mana pun,” kata Alwi di ruang kerjanya, Selasa (19/1/2016).

Terkait komunikasi politik dengan partai calon koalisi pada pilwali nanti, mantan anggota DPRD Kota Kendari ini mengungkapkan bahwa kemungkinan besar partainya akan memprioritaskan partai politik dalam Koalisi Indonesia Hebat. Selain itu, pihaknya juga menyerahkan persoalan tersebut ke pihak bakal calon walikota yang akan diusung nantinya.

“Biar bagaimana pun juga kita masih membutuhkan koalisi dengan partai lain untuk mengusung calon. Jadi komunikasi dengan partai lain terus kami lakukan,” tuturnya.

 

Penulis: M. Rasman Saputra
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini