HUT Brimob Polda Sultra, Kapolda Tekankan Peningkatan Pengamanan Unjuk Rasa Anarkis

88
HUT Brimob Polda Sultra, Kapolda Tekankan Peningkatan Pengamanan Unjuk Rasa Anarkis
HUT BRIMOB - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra), Brigadir Jenderal Polisi Drs. Agung Sabar Santoso bertindak sebagai inspektur upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob yang ke-71 di Markas Komando Satuan Brimob Polda Sultra, Senin, (14/11/2016). (Lukman Budianto/ZONASULTRA.COM)
HUT Brimob Polda Sultra, Kapolda Tekankan Peningkatan Pengamanan Unjuk Rasa Anarkis
HUT BRIMOB – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra), Brigadir Jenderal Polisi Drs. Agung Sabar Santoso bertindak sebagai inspektur upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob yang ke-71 di Markas Komando Satuan Brimob Polda Sultra, Senin, (14/11/2016). (Lukman Budianto/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM,KENDARI– Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra), Brigadir Jenderal Polisi Drs. Agung Sabar Santoso bertindak sebagai inspektur upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob yang ke-71 di Markas Komando Satuan Brimob Polda Sultra, Senin, (14/11/2016).

Dalam sambutannya, Agung Sabar Santoso menghimbau agar Brimob dapat meningkatkan keterampilannya, terkhusus dalam pengamanan unjuk rasa anarkis.

“Kebebasan berekspresi menjadi tantangan bagi Korps Brimob Polri, salah satu dampak dari kebebasan berpendapat ini adalah unjuk rasa yang kadang berujung anarkis,” ungkap Agung dalam amanatnya.

hut_brimob1Agung mengatakan, Korps Brimob diharapkan agar selalu ada, dan dapat terus bertugas dengan baik serta profesional demi ketertiban dan keamanan masyarakat Indonesia.

Dalam perayaan HUT di tahun 2016 ini,  Korps Brimob Polri mengangkat tema, semangat kerja nyata untuk mewujudkan insan brimob polri yang profesional, modern, dan terpercaya.

Kapolda Sultra mengatakan, tema ini merupakan kesiapan kesatuan brimob untuk selalu hadir di tengah rakyat, guna memberikan perhatian secara profesional dan modern.

Untuk itu, lanjut Agung, saya berpesan agar semua anggota dapat selalu meningkatkan kemampuan, keterampilan, dan menjaga semangat serta loyalitas kepada negara.

“Jaga selalu kekompakan dengan kesatuan, serta organisasi lainnya seperti TNI, hingga kita dapat bersama-sama mengawal keutuhan NKRI,” Kata Agung dalam sambutannya.

HUT Brimob Polda Sultra, Kapolda Tekankan Peningkatan Pengamanan Unjuk Rasa Anarkis

Upacara ini dimulai pukul 08.00 wita,  dan selesai pada pukul 09.00 wita, setelah pelaksanaan upacara berlangsung, dilanjutkan dengan syukuran.

Kasat Brimob Polda Sulawesi Tenggara, Kombes Polisi Kasero Manggolo mengatakan, acara syukuran ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Tuhan  karena  memberikan kesempatan untuk Brimob memberikan pengabdian kepada masyarakat.

“Perjalanan selama 71 tahun tentunya kami banyak kekurangan, untuk itu kami mengucapkan permohonan maaf,” tutup Kasero.

Usai syukuran, acara di mako brimob ini dilanjutkan dengan pertunjukan keterampilan serta atraksi dari anggota Satuan Brimob Polda Sultra. (B)

 

Reporter: Lukman Budianto
Editor  : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini