Inilah Hasil Lengkap Kejuaraan Motorprix Videi Cup

156
Tedi Tuahatu Tercepat Dikategori Seeded1
VIDEI CUP - Kejuaraan Motorprix Videi Cup diwarnai dengan kalahnya pembalap andalan Sultra di PON XIX mendatang Handi Tuahatu. Tampak Pembalap senior Sultra Tedi Tuahatu menjadi juara dikelas Mp1 dan MP2. M Rasman Saputra /ZONASULTRA.COM
Tedi Tuahatu Tercepat Dikategori Seeded1
VIDEI CUP : Kejuaraan Motorprix Videi Cup diwarnai dengan kalahnya pembalap andalan Sultra di PON XIX mendatang Handi Tuahatu. Tampak Pembalap senior Sultra Tedi Tuahatu menjadi juara dikelas Mp1 dan MP2. (M Rasman Saputra /ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pembalap andalan Sulawesi Tenggara (Sultra) yang akan bertarung di PON XIX mendatang, Handi Tuahatu kalah dalam kejuaraan Motorprix Videi Cup yang dilaksanakan di Sirkuit SSDC Kendari, Minggu (21/8/2016). .

Pembalap andalan Sultra ini, hanya berhasil naik podium ketiga di kelas bebek 4 Tak 125 cc Tune Up Seeded (MP2). Sementara, di kelas Bebek 4 Tak 150 cc Tune Up Seeded, Handi, gagal finish karena mengalami gangguan teknis pada kendaraanya.

Ketua Harian Pengprov Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sultra, Wahid Daming mengatakan, kegagalan Handi Tuahatu ini bukanlah gambaran untuk PON XIX mendatang.

Sebab, kendaraan yang digunakan pada PON XIX mendatang sangat berbeda dengan kendaraan yang digunakan saat kejuaraan Motorprix Videi Cup kali ini.

(Berita Terkait : Tedi Tuahatu Tercepat Dikategori Seeded)

“Walaupun Handi Tuahatu tidak maksimal diajang ini kami tetap optimis di PON XIX mendatang Pembalap andalan kami bisa meraih medali,” jelasnya.

Berikut Hasil Lengkap Videi Cup :

Kelas Bebek 4 Tak 150 Cc tune up Seeded (Mp1)
1.Tedi Tuahatu
2. M Ramli
3. Hary Troya

Kelas Bebek 4 125 cc Tak tune up Seeded (MP2)
1.Tedi Tuahatu
2. M Ramli
3. Handi Tuahatu

Bebek 2 tak s/d 120 cc standar Open
1. Anto Jaya
2.Tedi Tuahatu
3.Inchiank

Bebek 4 Tak 110cc pemula A
1. yudi Prayogo
2. Kuntet Alika
3. Rian Antoni

Kelas Bebek 4 Tak 125 cc pemula A
1. kuntet Alika
2. Yudi Prayogo
3. Derik Ap

Kelas MP 5 bebek 4 Tak 150 Cc standar pemula B
1. Arsan
2. ifal
3. Ayi Laode

Kelas Bebek 4 Tak 125 cc pemula B

1. ferdiansyah
2. Ebis Sudirman
3. M Fadil Lotunani

Matic s/d 130 cc non kategori open
1. ifal
2. Tedi Tuahatu
3. yudi Prayogo

Bebek 4 Tak 110 cc tune up non prestasi
1. Yanuarayah
2. Aan Andika
3. Hendrawan

Supermoto s/d 150 cc
1. M Ramli
2. Fadli Ambaeda
3. Anto Jaya (B)

 

Reporter : M. Rasman Saputra
Editor      : Kiki

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini