Kabupaten Buton Utara Menuju One Data

134
Kabupaten Buton Utara Menuju One Data
BPS - Kepala BPS Sultra Atqo Mardianto saat menyajikan materi seputar one data di gedung Aula Bappeda Butur, Selasa (28/11/2017). (Istimewa).

Kabupaten Buton Utara Menuju One DataBPS – Kepala BPS Sultra Atqo Mardianto saat menyajikan materi seputar one data di gedung Aula Bappeda Butur, Selasa (28/11/2017). (Istimewa).

 

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Buton Utara (Butur) baru saja menggelar focus grup discussion (FGD) di gedung aula Bappeda bersama jajaran pemerintah setempat, Selasa (28/11/2017). Kegiatan ini dimaksudkan untuk menguatkan statistik sektoral dan metadata statistik dalam rangka mewujudkan one data di Butur.

Dalam diskusi ini, hadir Kepala BPS Sulawesi Tenggara Atqo Mardianto, sekaligus menjadi pemateri. Atqo mengatakan, program ini sebagai upaya meminimalisir terjadinya perbedaan data, yang menjadi pijakan pemerintah dalam perencanaan pembangunan.

Dengan hadirnya one data, yang mencakup satu standar data, satu metadata, dan satu portal data ini, tentu akan lebih memudahkan setiap pengguna informasi, baik itu di lingkup pemerintah daerah, maupun masyarakat.

“Kita berharap di Buton Utara itu ada satu informasi yang bisa kita pakai untuk mendapat data,” tuturnya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Butur Laode Siam menyambut hangat terobosan baru dari BPS ini. Ia pun mengakui, data sektoral yang dimiliki antara satu instansi dengan yang lainnya masih beragam lantaran perbedaan kriteria dalam pendataan.

Olehnya itu pihaknya sangat antusias menyambut hadirnya program tersebut. Dengan harapan ke depan bisa menghasilkan kesepahaman dalam data, yang mendukung tujuan pembangunan daerah.

“Syukur Alhamdulillah pada perkembangan di era sekarang ini, sudah bisa disatukan, dan dimotori oleh BPS pusat,” ungkapnya. (B)

 

Reporter : Irsan Rano
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini