Kapolda Sultra: Kalau Anggota Saya Tidak Profesional, Maka Kita Luruskan

48
Kunjungan Kapolda Sultra Brigjen Agus Sabar Santosa  di Kolaka Timur dalam rangka berbuka puasa, bersama Bupati dan para penjabat lainya. Jaspin/ZONASULTRA.COM

 

ZONASULTRA.COM,TIRAWUTA – Hingga saat ini Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) masih menyelidiki kasus kematian Abdul Jalil (24) salah seorang staf Bidang Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sultra, yang meninggal akibat dugaan penganiayaan oleh oknum polisi.

Hal itu disampaikan Kepala Kepolisisan Daerah (Kapolda) Sultra Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Agus Sabar Santosa usai berbuka puasa di rumah jabatan (Rujab) Bupati Kolaka Timur (Koltim) Jumat (10/6/2016) petang.

Kata dia, kasus kematian Abdul Jalil, masih dalam tahapan penyelidikan dan kalau memang anggota kepolisian memang tidak profesional atau menyalahi prosedur, maka pihaknya akan meluruskan sesuai dengan aturanya.

“kami akan proses jika anggota kami salah prosedur, karena di situ ada aturanya maka kita akan meluruskanya,” ungkap Agung

Seperti diberitakan sebelumnya Abdul Jalil meninggal usai diamankan tim gabungan dari Polres Kendari, pada Senin (6/6/2016) sekitar pukul 00.00 wita.

Korban dibekuk polisi karena disangkakan telah melakukan tindakan pidana berupa kasus curanmor dan pencabulan di beberapa Tempat Kejadian Perkara di kota Kendari. (B)

 

Penulis : Jaspin
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini