Kapolsek Rumbia Gencarkan Sosialisasi Penerimaan Brigsus Penyidik Polri di Bombana

47

ZONASULTRA.COM, RUMBIA– Kepala kepolisian sektor (Kapolsek) Rumbia, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra), sedang gencar mengadakan  sosialisasi penerimaan Brigadir Khusus (Brigsus) penyidik polri di wilayah tugasnya. Sosialisasi ini bertujuan untuk mengajak masyarakat agar turut berpartisipasi mengikuti seleksi penerimaan polisi ini.

Dalam hal ini Polsek Rumbia bersama bhayangkara pembinaan keamanan ketertiban masyarakat (Bhabinkamtibmas) bersama- sama melakukan sosialisasi kemasyarakat.

” Langkah sosialisasi dilakukan melalui media spanduk, tatap muka dengan masyarakat melalui bhabinkamtibmas yang bekerjasama dengan Polsek Rumbia, ataupun melalui media massa,” ujar Kapolsek Rumbia Ipda Muhammad Arman kepada wartawan dikantornya, Selasa (18/08/2015).

Kata dia, persyaratan penerimaan Brigsus ini tidak terlalu berbeda dengan penerimaan brigadir pada umumnya yang membedakan usia dan juga pendidikan akhir.

” Usianya mulai dari 18-26 tahun, sarjana semua jurusan disiplin ilmu, tinggi pria 160 cm sedang wanita 155 cm jadi masyarakat punya kesempatan untuk mengabdikan diri menjadi seorang bintara polisi,” jelasnya.

Pendaftaran Brigsus ini dimulai sejak tanggal 13 agustus hingga 8 september 2015 dan untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjugi website www.penerimaan.polri.go.id atau kepolsek setempat.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini