Kejuaraan Drag Bike Open Turnamen Perlombakan 15 Kelas

108
Anton Timbang
Anton Timbang

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 15 kelas diperlombakan pada kejuaraan Drag Bike Open Turnamen 17-18 September mendatang di Sirkuit eks MTQ Kendari.

Anton Timbang
Anton Timbang

Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Tenggara (Sultra) Anton Timbang mengatakan, kejuaraan drag bike ini merupakan ajang yang kesekian kalinya dilaksanakan di Kota Kendari.

Pihaknya pun sangat mengapresiasi klub-klub yang melaksanakan kejuaraan drag bike di Sultra pada umumnya dan Kota Kendari khususnya.

“Semakin banyaknya ajang ini dilaksanakan maka akan semakin banyak menghasilkan pembalap-pembalap handal di Sultra,” kata Anton di sekretariat IMI Sultra, Sabtu (10/9/2016).

Dalam ajang ini, lanjut mantan ketua DPD Gerindra Sultra ini, akan diikuti oleh pembalap-pembalap dari Sultra. Dirinya pun yakin persaingan akan berjalan dengan ketat.

Berikut kelas yang diperlombakan :

DB 1. Bebek 4 tak s/d 200 cc tune up

DB 2. Bebek 4 tak s/d 130 cc tune up

DB 3. Sport 2 tak s/d 155cc frame standart

DB 4. Matic s/d 200 cc tune up

DB 5. FFA

DB 6. Sport 2 tak 135s/d 145 cc tune up

DB 7. Briket 8 detik

DB 8. Bracket 9 Detic

DB 9. Matic s/d 130cc tune up

DB 10. Bebek 2 tak s/d 116cc tune up

DB 11.Sport 2 tak s/d 155cc tune up

DB 12. Sport 2 tak s/d 145cc frame standart

DB 13. Bebek 2 tak tune up 116 s/d 130cc

DB 14. Bebek 4 tak frame standart s/d 150cc( karbu batas 28 )

kelas lokal sultra

DB 15. Sport 2 tak s/d 145cc frame standart (B)

 

Reporter : M Rasman Saputra
Editor      : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini