Mau Terhindar dari DBD, Ini Cara yang Anda Harus Lakukan

25

“Pencegahannya sangat mudah, cukup melakukan tiga M, menguras, menutup tempat penampungan air dan mengubur barang bekas sekaligus melakukan abate,” kata Sunandar kepada awak zonasultra.id, Selasa (1

“Pencegahannya sangat mudah, cukup melakukan tiga M, menguras, menutup tempat penampungan air dan mengubur barang bekas sekaligus melakukan abate,” kata Sunandar kepada awak zonasultra.id, Selasa (17/3/2015).
Nyamuk penyebab DBD itu sendiri sangat menyukai tempat-tempat genangan air yang jernih. “Jangan salah paham yah, nyamuk DBD ini sangat menyukai genangan- genangan air jernih, bukan air comberan, sekaligus air tempat minum burung itu juga bisa menyebabkan DBD. Maka dari itu harus selalu dibersihkan,” paparnya.
Informasi yang dihimpun jurnalis Zonasultra.com, untuk wilayah terjangkit DBD terbanyak adalah di wilayah Kelurahan Lampopala dan Kelurahan Doule. Adapun pasien yang terserag DBD sampai hari ini berjumlah sekitar 22 orang, namun yang positif terkena DBD hanya enam orang.
Sunandar berharap masyarakat menjaga kebersihan lingkungan sekitar, utamanya air-air yang tergenang serta tidak menggantung pakaian yang telah dipakai sebelumnya.
“Foging hanya pencegahan jangka pendek saja,jadi untuk terbebas dari DBD maka harus selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya dan mengutamakan pola hidup sehat. Dengan itu maka kita bisa terhindar dari penyakit DBD,” ujarnya.(Hasman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini