Mubar Siap Rekrut 99 PPPK, Khusus Guru dan Penyuluh Pertanian

1444
Sekretaris Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Muna Barat, Eko Sudiyanto
Eko Sudiyanto

ZONASULTRA.COM, LAWORO – Pemerintah Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) siap merekrut sebanyak 99 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Pendaftarannya sendiri dimulai 10 Februari dan berakhir pada 16 Februari 2019.

Sekretaris BKD Mubar Eko Sudiyanto mengatakan, formasi yang dibutuhkan yakni tenaga guru dan tenaga penyuluh pertanian. Untuk tenaga guru sebanyak 84 orang, sedangkan tenaga penyuluh pertanian sebanyak 15 orang.

Rekrutmen ini pun sudah disampaikan ke Kepala BKD dan Bupati Mubar.

“Tahap pertama yang akan diterima dari tenaga guru dan penyuluh pertanian. Untuk tenaga kesehatan tahun ini belum ada,” kata Eko Sudiyanto saat dihubungi, Minggu (10/2/2019).

Pendaftaran PPPK ini dapat dilihat melalui website http://sscasn.bkn.go.id dan semua calon peserta dapat mendaftar di situs tersebut. Situs pendaftaran PPPK ini sama dengan pada saat tes CPNS yang lalu.

“Jadi kalau kita sudah masuk di website sscasn.bkn.go.id, kita tinggal membuka pilihannya yang ada dan memilih daerah yang akan dilamarnya, contoh seperti Kabupaten Muna Barat (Mubar),” jelasnya.

Terkait peluang honorer K2 pada rekrutment PPPK ini, kata Eko, pihaknya telah melakukan verifikasi terkait data honorer K2 melalui data online. Lanjut dia, honorer K2 juga akan diterima tetapi yang sesuai dengan data Kemenpan RB.

Dia menambahkan, gaji PPPK ini juga akan ditanggung oleh Pemda Mubar. “Intinya kita masih menunggu keputusan pimpinan dalam hal ini Bupati Mubar,” tuturnya. (b)

 


Kontributor: Kasman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini