Operasi Pasar, Bulog Sultra Salurkan 155 Ton Beras

42
Harga Beras dan Gula Pasir di Muna Mulai Naik
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Perum Bulog Divisi Regional Sulawesi Tenggara (Sultra), telah menyalurkan sebanyak 155 ton beras selama operasi pasar di sejumlah daerah di Sultra.

Harga Beras dan Gula Pasir di Muna Mulai Naik
Ilustrasi

Kepala Divisi Regional Bulog Sultra, Ramli Hasan mengatakan, jumlah tersebut merupakan hasil operasi pasar yang dilaksanakan sejak awal Januari lalu ketika harga besar di sejumlah daerah di Sultra mulai merangkak naik.

“Dalam operasi pasar ini beras kita jual dengan harga Rp 8.400 per kilogram,” kata Ramli, Senin (15/2/2016).

Khusus Kota Kendari, kata dia, operasi pasar digelar di tiga pasar yaitu Pasar Sentral Kota, Pasar Mandonga dan Pasar Andonuhu.

Operasi pasar lainnya juga digelar di Kolaka, Bombana, Baubau dan Muna.

“Harga beras yang paling mahal itu sudah di Baubau dan Muna,” kata Ramli.

Menurut Ramli, operasi pasar tersebut tidak memiliki batas waktu, sampai harga beras di pasaran stabil. “Kalau sudah tidak bergejolak akan kita hentikan,” ujarnya.

Dikatakan dia, ada beberapa hal yang menyebabkan harga beras di Sultra cenderung naik awal tahun 2016 lalu. Pertama, El Nino yang melanda wilayah Sultra menyebabkan kemarau yang berkepanjangan. Akibatnya, banyak petani yang gagal panen. Kedua beras raskin pada Desember sudah tidak ada sehingga permintaan masyarakat akan beras juga meningkat.

Tahun ini Bulog Sultra siap untuk menyerap 40.000 ton beras petani lokal.

 

Penulis : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini