Pahri Yamsul Kembali Pimpin Perbasasi Sultra

81
Pahri Yamsul Kembali Pimpin Perbasasi Sultra
TERPILIH KEMBALI - Pahri Yamsul kembali terpilih menjadi ketua Pengprov Perbasasi Sultra secara aklamasi melalui Musyawarah Provinsi di Hotel Horison Kendari, Sabtu (5/3/2016. Foto : M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM
Pahri Yamsul Kembali Pimpin Perbasasi Sultra
TERPILIH KEMBALI – Pahri Yamsul kembali terpilih menjadi ketua Pengprov Perbasasi Sultra secara aklamasi melalui Musyawarah Provinsi di Hotel Horison Kendari, Sabtu (5/3/2016. Foto : M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM

 

ZONASULTRA.COM. KENDARI – Pahri Yamsul kembali terpilih secara aklamasi sebagai ketua Perserikan Baseball dan Softball Amatir Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sulawesi Tenggara (Sultra), melalui musyawarah provinsi (Musprov) yang digelar di Hotel Horison Kendari, Sabtu (5/3/2016).

Pahri Yamsul kepada Zonasultra.com mengatakan, setelah dirinya kembali terpilih sebagai ketua Perbasasi Sultra, satu agenda penting yang akan dilakukan adalah semakin mengembangkan pembinaan olahraga softball di daerah ini.

Saat ini lanjutnya, satu agenda penting yang akan dihadapi oleh Perbasasi Sultra adalah PON XIX. Untuk itu, pihaknya akan menyiapkan para atlet softball Sultra untuk bisa mendulang medali di PON XIX.

“Saat ini bagaimana konsep pembinaan semakin kita matangkan. Sebab kami inginkan prestasi olahraga softball di Sultra dapat lebih baik lagi ke depannya,” kata Pahri.

Untuk bidang organisasi lanjutnya, pihaknya akan segera membentuk kepengurusan Perbasasi Sultra di seluruh kabupaten dan kota yang ada di Sultra. Pihaknya berharap dengan terbentuknya kepengurusan Perbasasi di kabupaten dan kota akan semakin meningkatkan pembinaan.

Selain itu, dirinya juga menginginkan agar pada pelaksanaan Porprov XIII mendatang, cabang olahraga Softball bukan saja diikuti oleh empat daerah seperti di Porprov XII lalu. Tetapi minimal delapan daerah bisa turut ambil bagian.

 

Penulis : M Rasman Saputra

Editor  : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini