Paslon Konasara: Ini Awal Membangun Perubahan Daerah Kami

77

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU- Dengan ditetapkannya pasangan calon (Paslon) nomor urut 3, Ruksamin-Raup dengan akronim Konasara sebagai salah satu paslon yang memenuhi syarat untuk mengikuti Pilkada 9 Desember 2015 mendatang, bagi pasangan Konasara sendiri merupakan awal sebuah membangun perubahan di daerah itu.

Ditemui di kediamannya di Desa Basule, Kecamatan Laslo, Minggu malam (2d/10/2015), Ruksamin yang didampingi wakilnya Raup mengatakan, hasil penetapan KPU Konut, Sabtu (24/10/2015) merupakan proses politik menuju tanggal 9 Desember mendatang. (Baca Juga : KPU Tetapkan Paslon Konasara Lolos Pilkada Konut)

“Kalau dalam Islam itu kita sudah tau hakikat Konasara itu pada tanggal 9 nanti akan ikut pilkada dan akan jadi pemenang. Tapi dalam hidup itu ada namanya syariat yang harus dilaksanakan, proses-proses itu yang sementara berjalan,” kata Raup.

Mantan Ketua DPRD Konut itu tak menampik keikutsertaan paslon Konasara dalam pilkada Konut penuh dengan hambatan dan rintangan. Baik itu mulai pendaftaran hingga penetapan pleno pemenuhan syarat oleh KPU Konut. (Baca Juga : Tanpa Restu Gubernur, Paslon Ruksamin-Raup Boleh Ikut Pilkada)

Menurutnya, yang dilakukan saat ini merupakan proses-proses politik. Meski faktanya ada yang normatif dan tidak normatif. Namun, pihaknya menganggap jika itu semua merupakan bukti jika paslon Konasara akan menjadi pemenang di Pilkada Konut.

“Bagi kami tantangan itu adalah panggung politik, karena rintangan semua itu tidak terjadi secara alami. Namun, ini bagian dari desain politik atau konspirasi untuk menghalangi kelengkapan berkas persyatan kami,” ujarnya.

Namun, Ketua DPD PAN Konut itu melihat semua rintangan dan halangan yang dihadapi merupakan jalan terjal yang harus dilalui dan dilewati. Tapi, pihaknya merasa yakin setiap halangan yang ada pasti ada solusi serta jalan keluarnya dan pastinya terlewati.

Sementara itu Ruksamin mengaharapkan pelaksanaan pilkada Konut 9 Desember mendatang dapat berjalan dengan sesuai rambu-rambu pemilu.

“Dengan adanya hambatan kemarin, secara politis saya katakan disengaja dibuat untuk Konasara itu semakin menguatkan keyakinan saya bahwa Konasara yang akan memimpin Kabupaten Konawe Utara,” kata Ruksamin.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini