Peksiminas, Mahasiswa UGM akan Tampilkan Monolog “Mayat Terhormat”

89
peksiminas-mahiswa-ugm-akan-tampilkan-monolog-mayat-terhormat
Latihan - Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) sedang melakukan latihan Monolog Mayat Terhormat untuk ditampilkan pada Peksiminas XIII yang akan digelar pada hari Sabtu (15/10/2016) di Auditorium Mokodompit UHO Kendari. Jumat (14/10/2016) (KASMAN/ZONASULTRA.COM)
peksiminas-mahiswa-ugm-akan-tampilkan-monolog-mayat-terhormat
LATIHAN – Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) sedang melakukan latihan Monolog Mayat Terhormat untuk ditampilkan pada Peksiminas XIII yang akan digelar pada hari Sabtu (15/10/2016) di Auditorium Mokodompit UHO Kendari. Jumat (14/10/2016) (KASMAN/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Salah satu rangkaian lomba yg diperlombakan dalam Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) XIII adalah Monolog. Badan Seni Mahasiswa Indonesia (BSMI) Yogyakarta yang diwakili oleh Universitas Gadjah Mana (UGM) akan menampilkan monolog yang berjudul “Mayat Terhorrmat” di Auditorium Universitas Halu Oleo (UHO), Kota Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra). Jumat (14/10/2016)

Monolog ini bercerita tentang seorang penjaga kuburan yang ingin menghormati mayat-mayat yang dibunuh secara tidak wajar, seperti diperkosa atau dimutilasi. Mayat tersebut dibunuh akibat konflik suku, agama, ras, dan adat.

Lutfi sebagai pemeran monolog ini menjelaskan bahwa pesan yang ingin disampaikan dalam monolog ini adalah kita harus saling menghormati, menghargai dan tidak membeda-bedakan umat manusia.

Berita Terkait :
Panitia Peksiminas XIII UHO Terima Banyak Keluhan dari Peserta
Direktur Kemahasiswaan Kemristekdikti Buka Peksiminas XIII di UHO

“Kita harus saling menghormati dan jangan membeda-bedakan sesama umat manusia”, ujarnya.

Untuk diketahui, rangkaian lomba monolog akan digelar pada hari Sabtu, 15 Oktober 2016 bertempat di Aula Mokodompit UHO Kendari. (B)

 

Reporter : Kasman
Editor   : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini