Peminat IAIN Kendari Tembus angka 4.800 Orang

43

Wakil Rektor I IAIN Kendari, Husain Insawan, selaku Ketua panitia lokal SPAN PKIN mengatakan, peningkatan jumlah itu tidak terlepas dari peningkatan status kelembagaan dari STAIN menjadi IAIN yang be

Wakil Rektor I IAIN Kendari, Husain Insawan, selaku Ketua panitia lokal SPAN PKIN mengatakan, peningkatan jumlah itu tidak terlepas dari peningkatan status kelembagaan dari STAIN menjadi IAIN yang berimplikasi pada pembukaan beberapa program studi baru diantaranya pendidikan IPA dan Bahasa Inggris.
 
“Peminat tertinggi pada prodi perbankan syariah disusul tadris IPA dan hukum tata Negara, ketiganya memang menjadi prodi yang kami unggulkan untuk bersaing dengan perguruan tinggi Lainnya. Meski demikian prodi lain tetap menjadi prioritas utama kami yang menjadi ciri khas IAIN” kata Husain Insawan di ruang kerjanya, kamis (09/042015).
 
Jumlah 4.800 peminat tersebut lanjutnya, tersebar dari berbagai sekolah baik di Sultra maupun di luar daerah. Lebih dari separuh peminat tersebut akan gugur dalam seleksei, sebab kuota penerimaan mahasiswa baru pada IAIN kendari tahun ini sebanyak 1.952 mahasiswa. Upaya Sosialisasi IAIN Kendari yang dilakukan secara intensif selama beberapa bulan terakhir ke sekolah-sekolah di Sultra rupanya ikut memberikan pengaruh besar terhadap minat masyarakat.
 
“Kami terus berupaya mensosialisasikan keunggulan kami baik dari status kelembagaan yang merupakan Perguruan Tinggi Negeri maupun dari Fasilitas serta kualitas SDM yang kami miliki. Kami optimis dengan keunggulan-keunggulan tersebut kami dapat memikat pendaftar” jelasnya.
 
Hingga pukul 11.00 WITA hari ini, dari 26 jumlah IAIN di Indonesia yang membuka pendaftaran melalui jalur SPAN, IAIN Kendari menempati urutan ke empat.
 
Program seleksi mahasiswa melalui jalur SPAN berakhir pada 25 april 2015 untuk selanjutnya akan mengikuti proses seleksi. Bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus diumumkan pada 25 Mei 2015. (**Humas)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini