Pemkot Siapkan 3 Hektar Lahan untuk Kawasan Industri Meubiler

46

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota Kendari telah menyiapkan lahan seluas 3 hektar untuk dijadikan kawasan industri meubiler dan furniture. Kawasan ini rencananya bisa menampung puluhan hingga ratusan pengrajin meubiler dan furniture yang ada di Kota Kendari.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Kendari Syam Alam mengatakan, industri meubiler di Kota Kendari terus berkembang. Berdasarkan data asosiasi meubiler dan  furniture yang baru dibentuk beberapa waktu lalu menyebutkan saat ini terdapat sekitar 120 pengrajin yang berusaha di Kota Kendari. (Baca Juga: Kawasan Industri Meubiler dan Furniture Segera Dibangun)

“Industri ini cukup potensial di Kendari, estimasi kami bisa mencapai 150 hingga 200 unit usaha, hanya belum terdata dan menjadi anggota asosiasi,” kata Syam Alam, Senin (19/10/2015).

Menurut Syam, keinginan pemerintah kota menyatukan para pengrajin tersebut dilatarbelakangi beberapa persoalan yang kerap kali dikeluhkan para pengrajin, diantaranya kesulitan mendapatkan pinjaman modal karena tidak memiliki kelengkapan administrasi.

Para pengrajin lanjutnya kebanyakan meminjam lahan masyarakat sehingga tidak memiliki lokasi yang menetap. Akibatnya pengurusan administrasi perizinan juga sulit dilakukan.

“Upaya ini juga untuk menata kota, karena kebanyakan lokasi usaha pengrajin di lahan kosong dengan bangunan semi permanen dan terlihat kumuh. Lokasi mereka yang menyebar juga membuat kesulitan melakukan pembinaan,” tuturnya.

Ia menambahkan, jika para pengrajin ini berada dalam satu kawasan, maka sejumlah masalah yang kerap kali dikeluhkan bisa teratasi, termasuk ketersediaan bahan baku dan dukungan modal dari pemerintah maupun perbankan.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini