Penyaringan Pilrek UHO, Zamrun, Buyung Sarita dan La Sara Lolos Jadi Calon Rektor

301
Penyaringan Pilrek UHO, Zamrun, Buyung Sarita dan La Sara Lolos Jadi Calon Rektor
Penyaringan Pilrek UHO, Zamrun, Buyung Sarita dan La Sara Lolos Jadi Calon Rektor
Penyaringan Pilrek UHO, Zamrun, Buyung Sarita dan La Sara Lolos Jadi Calon Rektor
PILREK UHO – Hasil penyaringan bakal calon rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) telah selesai. Hasilnya, ada tiga nama yang akan melaju ke tahap berikutnya sekaligus resmi menjadi calon rektor UHO, yakni Muhammad Zamrun, Buyung Sarita, dan La Sara. Kamis, (16/3/2017). (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Hasil penyaringan bakal calon rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) telah selesai. Hasilnya, ada tiga nama yang akan melaju ke tahap berikutnya sekaligus resmi menjadi calon rektor UHO, yakni Muhammad Zamrun, Buyung Sarita, dan La Sara.

Dari hasil penyaringan itu, Buyung Sarita memperoleh 43 suara, disusul Muhammad Zamrun dengan 40 suara, La Sara sembilan suara, La Rianda lima suara, Aslan dua suara, dan Nurlansi tidak mendapat satu pun suara.

Ketua Panitia Pilrek UHO Hilaluddin Hanafi yamg dikonfirmasi membenarkan hasil penghitungan suara tersebut.

“Buyung 43, Zamrun 40, La Sara 9, Rianda 5, Aslan 2, Nurlansi 0. Absen 1, sakit 2. Total suara 99,” tulis Hilaluddin lewat pesan singkatnya kepada awak media, Kamis, (16/3/2017).

Anggota senat yang terdaftar dalam penyaringan ini berjumlah 101 orang. Namun satu orang dinyatakan absen, dan dua orang lainnya sakit sehingga tidak sempat menyalurkan hak suaranya.

Dengan hasil ini, secara otomatis tiga nama tersebut akan bertarung pada tahapan selanjutnya untuk menentukan pemimpin kampus hijau tersebut. (B)

 

Reporter: Sri Rahayu/Lukman Budianto
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini