Penyidik Senior KPK Disiram Air Keras Oleh Orang Tak Dikenal Sepulang Dari Masjid

34
Penyidik Senior KPK Disiram Air Keras Oleh Orang Tak Dikenal Sepulang Dari Masjid
PENYIRAMAN AIR KERAS - Penyidik senior Komisi Pemberantasan Koperasi (KPK), Novel Baswedan saat dibawah di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading untuk mendapatkan perawatan yang intensif, Selasa (11/4/2017). (Rizki Arifiani/ZONASULTRA.COM)
Penyidik Senior KPK Disiram Air Keras Oleh Orang Tak Dikenal Sepulang Dari Masjid
PENYIRAMAN AIR KERAS – Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan saat dibawah di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading untuk mendapatkan perawatan yang intensif, Selasa (11/4/2017). (Foto Istimewa)

 

ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disiram air keras oleh dua orang tak dikenal sepulang dari masjid untuk sholat subuh berjamaah pagi ini, Selasa (11/4/2017). Pimpinan KPK pun telah mengecek ke rumah sakit untuk melihat langsung penyidik yang menangani beberapa kasus besar tersebut.

“Benar, Novel Baswedan disiram air keras di dekat mesjid pagi ini, sekarang sedang dirawat di salah satu rumah sakit di Kelapa Gading,” ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Selasa (11/4/2017).

Insiden ini terjadi ketika Novel usai melaksanakan solat subuh di masjid, tiba-tiba Ia dihampiri dua orang yang menggunakan sepeda motor menyiram air keras kepadanya. Air keras tersebut mengenai wajah Novel sehingga menyebabkan bengkak di kelopak mata bagian bawah kiri dan berwarna kebiruan serta bengkak di dahi sebelah kiri dikarenakan terbentur pohon.

Pelaku tersebut melarikan diri dan korban langsung dilarikan ke RS Mitra Keluarga Kelapa Gading untuk mendapatkan perawatan yang intensif. Kejadian ini pun sudah dilaporkan ke Polsek Kelapa Gading, Jakarta.

Novel Baswedan merupakan Kepala Satuan Tugas yang menangani beberapa perkara besar yang sedang ditangani KPK. Salah satunya adalah kasus dugaan korupsi dalam pengadaan Kartu Tanda Penduduk berbasis elektronik (e-KTP).

Kasus lain yang ditangani Novel adalah kasus Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam kasus gratifikasi Izin Usaha Pertambangan (IUP). Ia pernah memimpin langsung penggeledahan dan penyidikan di Sultra untuk mengusut kasus dugaan korupsi yang berkaitan dengan Energi Sumber Daya dan Mineral. (A)

 

Reporter Rizki Arifiani
Editor Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini