PKB dan PLKB Akan Ikuti Uji Kompetensi

205
Kepala BKKBN Sultra, Ali Ismail

Kepala BKKBN Sultra, Ali IsmailKepala BKKBN Sultra, Ali Ismail

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dan Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) akan mengikuti uji kompetensi yang diadakan Litbang Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala BKKBN Sultra, Ali Ismail mengataan, uji kompentensi bagi semua penyuluh KB (PKB) dan petugas lapangan KB (PLKB) digelar, sebelum penyerahan ke pemerintah pusat dalam hal ini BKKBN pada 31 Juli 2017 nanti.

“Kami sedang membangun komunikasi dengan Gubernur Sultra untuk mengundang semua bupati dan walikota, Ketua DPRD, Kepolisian dan Ketua Pengadilan dalam rangka persiapan penyerahan petugas lapangan dan penyuluh KB,” jelasnya, Sabtu (10/6/2017).

Hal itu dimaksud agar pada saat bekerja menjadi penyuluh KB tingkat nasional, mereka betul-betul memiliki kemampuan yang telah teruji.

“Tidak asal-asalan diserahkan, tapi betul-betul mereka layak untuk menjadi penyuluh KB,” terang Ali.

Uji kompetensi ini menyusul masih tingginya target yang harus dicapai yaitu sebanyak 65.242 peserta KB, sementara capaian BKKBN hingga Mei, baru mencapai 16 ribu atau 27,29 persen. Dia menyebutkan, setelah evaluasi enam bulan berjalan terdapat kelemahan-kelamahan yang ditemui. Olehnya itu, dilakukan perubahan stuktur organisasi agar bisa bekerja lebih cepat, akurat, dan tepat. Karena sebelumnya mereka rata-rata masih lambat menjalankan tugas.

Meski diakui Ali, pihaknya sudah memiliki kompetensi, hanya kurang kepedulian dan masih mengikuti pola kerja lama. Menurutnya, anggaran masih sangat besar yaitu Rp 52 miliar, sedangkan yang baru direalisasikan baru sekitar Rp 11 miliar. Sehingga untuk mencapai target yang ada dapat dilakukan hingga November atau Desember 2017. (B)

 

Reporter : Sitti Nurmalasari
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini