Polres Muna Gelar Doa dan Dzikir Akbar

66
Polres Muna Gelar Doa dan Dzikir Akbar
DOA DAN DZIKIR AKBAR- Demi untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat di tiga wilayah hukum dan untuk menjaga keutuhan NKRI serta untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada ALLAH SWT, Polres Muna menggelar doa dan dzikir akbar yang dilaksanakan dilapangan Makopolres Muna, Selasa (29/8/2017). (KASMAN/ZONASULTRA.COM)

Polres Muna Gelar Doa dan Dzikir Akbar DOA DAN DZIKIR AKBAR – Demi untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat di tiga wilayah hukum dan untuk menjaga keutuhan NKRI serta untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada ALLAH SWT, Polres Muna menggelar doa dan dzikir akbar yang dilaksanakan dilapangan Makopolres Muna, Selasa (29/8/2017). (KASMAN/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, RAHA – Polres Muna menggelar doa dan dzikir akbar yang dilaksanakan di lapangan Mapolres setempat, Selasa (29/8/2017).

Kapolres Muna AKBP Agung Ramos Paretongan Sinaga, mengatakan kegiatan doa dan dzikir akbar bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa. Kegiatan ini, lanjutnya, sekaligus memohon doa agar terpeliharanya situasi kamtibmas di tiga wilayah hukum Polres Muna yakni Kabupaten Muna, Muna Barat dan Buton Utara.

Agung juga mengingatkan, momentum doa dan dzikir akbar ini tujuan utamanya adalah lebih mengingat dan meningkatkan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersamaan dan situasi kamtibmas yang kondusif dalam kehidupan sehari-hari.

“Kita sebagai warga negara dalam menghadapi tantangan, ujian dan cobaan yang terasa berat dan progres kita harus tetap tegar dan tidak menyerah, rukun dan bersatu. Jangan kita saling menyalahkan dan mari kita bekerja keras untuk menyusung kemakmuran demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat khususnya masyarakat Muna, Mubar dan Butur,” ungkapnya.

Agung berharap kepada jamaah bahwa doa dan dzikir akbar agar tetap mengikuti kegiatan ini dengan semangat, khusu serta ikhlas.

Dalam kegiatan doa dan dzikir akbar ini, turut hadir juga seluruh organisasi keagamaan, Bupati Muna, Muna Barat dan Buton Utara yang mewakili, SKPD Muna, Ketua DPRD Muna Barat, Camat dan Lurah organisasi kemasyarakatan dan siswa siswi SMA/SMP yang ada di Kota Raha. (C)

 

Reporter : Kasman
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini