Ramadhan, BI Kendari Siapkan Uang Tunai Rp 1,3 Triliun

41

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Memasuki bulan Ramadhan dipastikan perputaran uang di masyarakat akan lebih cepat dan lebih banyak. Untuk itu Bank Indonesia Kantor Perwakilan Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra) telah menyiapkan tambahan dana sebesar Rp 1,3 triliun untuk memenuhi kebutuhan uang tunai masyarakat Sultra selama Ramadhan dan Lebaran nanti.

Deputi Kepala Perwakilan Bidang Ekonomi Moneter BI Sultra Harisuddin mengatakan, tingkat kebutuhan masyarakat pada tahun ini akan lebih tinggi dibandingkan dengan Ramadhan tahun lalu sehingga tambahan dana yang disiapkan juga lebih tinggi.

“Tahun lalu kita siapkan Rp 1,2 triliun yang terpakai hanya sekitar Rp 650 juta lebih. Tahun ini jumlahnya kita tambah karena aktivitas ekonomi masyarakat yang juga cukup tinggi. Jadi masyarakat tidak usah khawatir akan ketersediaan uang tunai,” kata Harisuddin ditemui di Kantor BI Jalan Sultan Hasanuddin Kendari, Kamis (18/6/2015).

Terkait ketersediaan uang tunai di ATM, Harisuddin mengaku BI sudah berkoordinasi dengan pihak perbankan di Sultra untuk selalu mengevaluasi dan mengawasi ketersedian uang di ATM. 

Selain itu, kata Harisuddin, selama Ramadhan BI dan perbankan lainnya juga akan melakukan layanan kas keliling untuk melayani masyarakat yang ingin menukarkan uangnya. Kas keliling ini akan dilaksanakan dua kali seminggu selama Ramadhan. 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini