Saat Diperiksa Kejaksaan, Mobil Tersangka Kasus Korupsi Koltim Malah Tabrakan

32

ZONASULTRA.COM, KOLAKA- Mobil pribadi milik Heri Faisal tabrakan dengan sepeda motor di jalan Pramuka, Kelurahan Kolakasai, Kecamatan Kokaka, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), Juma’at petang (28/8/2015).

Anehnya,  peristiwa itu terjadi tepat saat Heri Faisal tengah diperiksa di ruangan Pidana Khusus (Pidsus) kantor Adhiyaksa Kolaka itu terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi dana APBD di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) tahun 2013 senilai Rp.700juta.

Saat itu, Udin yang merupakan sopir pribadi Heri Faisal dari arah kantor Kejari Kolaka hendak melaksanakan sholat Ashar di masjid Agung Kolaka.”Rencana mau sholat Ashar, pas sampai di jalan Pramuka lampu merah, tepat di prapatan jalan Khairil Anwar ada motor mengarah pasar, menghantam depan samping kanan mobil,” kata Udin saat ditemui di plataran kantor Kejari Kolaka.

Akibat insiden tersebut, mobil innova silver dengan nomor polisi DT 7802 AG mengalami pecah ban depan sebelah kanan. “Tadi lawannya orang tua baku bonceng sama anaknya, cuma minta ganti rugi perbaikan motornya,” terang Udin.

Hingga berita ini ditayangkan, belum ada informasi jumlah kerugian akibat kejadian itu.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini