Siswa SD Asal Konawe yang Tenggelam, Ditemukan Meninggal

465
Seorang Bocah di Buteng Ditemukan Tewas di Kamar Mandi
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Putri (12) Warga Kelurahan Sampara, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dinyatakan tenggelam pada Senin (6/8/2018) lalu, akhirnya ditemukan pada Kamis (9/8/2018) sekitar pukul 14.35 wita. Siswa kelas 5 Sekolah Dasar (SD) itu, ditemukan sekitar 1 mil dari lokasi awal tenggelamnya korban.

Dari keterangan salah satu warga, Ayub (28) menjelaskan, korban ditemukan di Desa Mendikonu, Kecamatan Bondoala, saat ditemukan korban sudah tidak bernyawa badanya pun membengkak. ” Setelah ditemukan jenazah korban langsung dievakuasi oleh Tim Basarnas Kendari lalu jenazah korban selanjutnya diserahkan ke keluarganya,” terangnya, saat dihubungi via ponselnya.

Sementara itu, Humas Basarnas Kendari, Wahyudi membenarkan penemuan korban tenggelam. Kata dia, gadis 12 tahun itu ditemukan oleh tim rescue Basarnas kendari bersama dengan warga sekitar 1 mil arah selatan dari tempat kejadian pertama kali, dalam keadaan meninggal dunia, korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga.

(Baca Juga : Bermain di Pinggir Sungai, Murid SD di Konawe Dilaporkan Tenggelam)

“Pada pukul 15,40 wita Operasi Sar terhadap satu orang tenggelam di sungai Konaweha Konawe dinyatakan selesai dan ditutup. Seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian dikembalikan ke kesatuannya masing-masing,” terangnya

seperti diberitakan, Putri dilaporkan tenggelam di sungai Konaweha pada Senin lalu, sekira pukul 17.35 Wita. Saat itu, korban bersama temannya Nur Rabiyatul Rabiyah (14) berenang di Sungai, dan tiba-tiba keduanya hanyut terbawa arus. Nur berhasil diselamatkan saat itu juga, sementara Putri menghilang di kedalaman sungai dan terbawa arus. (B)

 


Reporter : Dedy Finafiskar
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini