Tekan Angka Pengangguran, BLK Kendari Gelar Pelatihan Tenaga Kerja

343
Kepala BLK Kendari Andi Asriani Koke
Andi Asriani Koke

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota Kendari melalui balai latihan keterampilan (BLK) kini giat melakukan pelatihan tenaga kerja yang siap pakai. Hal ini dimaksudkan agar calon tenaga kerja memiliki kemampuan dan siap saat memasuki dunia kerja yang sebenarnya.

Kepala BLK Kendari Andi Asriani Koke
Andi Asriani Koke

Kepala BLK Kendari Andi Asriani Koke mengatakan, pemkot terus fokus untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan calon tenaga kerja. Hal ini diakukan secara terus menerus dan berkesinambungan untuk menekan angka penganguran. Dan mengawali tahun 2017 ini, BLK Kendari kembali membuka pelatihan kerja yang diikuti 120 peserta.

Pelatihan keterampilan merupakan tugas pokok dan fungsi dari BLK Kendari dalam memberikan keterampilan kepada masyarakat yang telah memasuki usia kerja.

“Kita konsisten akan hal ini. Kita terus lakukan pelatihan dan pembekalan bagi calon tenaga kerja agar siap bersaing,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (25/1/2017).

Dia melanjutkan, dalam pelatihan kali ini pihaknya telah membuka enam jenis pendidikan dan pelatihan seperti kecantikan, menjahit, autoCAD atau perangkat lunak komputer, bisnis manajemen, otomotif roda empat dan informasi teknologi.

Dengan pelatihan ini dia berharap para peserta dapat meningkatkan kualitas kemampuannya sehingga siap pakai dalam dunia kerja yang digeluti sesuai dengan kemampuan dan keahliannya yang telah ditunjang.

Dalam memberikan jaminan kerja kepada alumni dari BLK, pihaknya telah bekerja sama dengan Forum Komunikasi Industri Sultra. Lulusan dari BLK nanti direkomendasikan untuk bekerja di salah satu industri tersebut, sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya. (B)

 

Reporter : Kasman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini