Tiga Kecamatan di Koltim Terendam Banjir

169
Tiga Kecamatan di Koltim Terendam Banjir

Tiga Kecamatan di Koltim Terendam BanjirBANJIR – Bupati Kolaka Timur (Koltim), Tony Herbiansyah meninjau langsung 3 kecamatan yang terendam banjir, yakni Kecamatan Lambandia, Aere, dan Poli-Polia Selasa (06/06/2017). (FOTO:JASPIN/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, TIRAWUTA – Tiga Kecamatan di Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra), terendam banjir sejak pagi tadi Senin (06/06/2017). Ketiga kecamatan yang terendam banjir yakni Kecamatan Lambandia, Aere, dan Poli-Polia.

Tiga Kecamatan di Koltim Terendam BanjirBupati Koltim Tony Herbiansyah pagi tadi meninjau langsung lokasi banjir tersebut. Desa Polenga Jaya menjadi lokasi pertama yang dikunjungi oleh bupati. Sebab desa tersebut merupakan penghubung Desa Gunung Jaya Kecamatan Dangia.

“Di Desa Polenga Jaya itu ada jembatan yang menghubungkan dengan Desa Gunung Jaya. Disitu ada jembatan yang kata warga sudah dibawa arus,” kata Tony di lokasi banjir, Selasa (6/6/2017).

Tony bersama pimpinan SKPD usai melihat jembatan tersebut, juga meninjau areal persawahan warga yang juga dikena dampak banjir, dimana sementara panen berlangsung.

“Dampak banjir ini juga merendam sawah milik warga Desa Dangia yang mengharuskan memanen padi mereka lebih awal tetapi malah kebanjiran,” katanya.

Tiga Kecamatan di Koltim Terendam Banjir

Selain Dangia dan Polipolia, Kecamatan Lambandia juga ikut banjir. Sejumlah rumah warga juga terendam banjir. Bupati mengingatkan seluruh masyarakat yang terkena dampak banjir untuk waspada akan banjir susulan mengingat intensitas hujan masih terjadi dan tinggi.

Bupati juga mengigatkan kepada SKPD terkait seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah untuk siap siaga 24 jam mengantisipasi hal-hal yang tak diinginkan terjadi. (B)

 

Reporter : Jaspin
Editor : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini