20 Tim Terbaik Berebut Trofi Danlanud HLO Cup IV 2020

281
20 Tim Terbaik Berebut Trofi Danlanud HLO Cup IV 2020
DANLANUD CUP - Kejuaraan sepakbola Danlanud Halu Oleo Cup IV 2020 resmi dimulai, ditandai dengan launching secara sederhana di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Jumat (13/3/2020) malam tadi. (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kejuaraan sepakbola Danlanud Halu Oleo Cup IV 2020 resmi dimulai, ditandai dengan launching secara sederhana di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Jumat (13/3/2020) malam tadi.

Sebanyak 20 tim akan bersaing untuk menjadi yang terbaik memperebutkan piala bergilir dan uang pembinaan dengan total Rp56 juta.

“Ini kami gelar dalam rangka HUT TNI AU sekaligus upaya memasyarakatkan olahraga sepakbola,” kata Danlanud HLO, Kolonel Pnb Muzafar.

Turnamen terbuka ini nantinya akan memainkan partai perdana pada 15 Maret 2020 dan partai puncaknya pada 29 Maret 2020.

“Kami akan menggunakan tiga lapangan yakni Lapangan Lanud HLO, Lapangan Polda Sultra serta Lapangan Benubenua,” imbuhnya.

Sementara itu, Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi mengatakan sangat mengapresiasi event ini. Baginya, event ini adalah momentum untuk meningkatkan prestasi olahraga sepakbola di Sultra.

“Ini dapat merekatkan keakraban masyarakat sepakbola. Memiliki banyak manfaat terutama menyehatkan fisik karena di dalam tubuh yang sehat ada jiwa yang kuat,” ucap Ali Mazi.

Ia mengharapkan nantinya dalam pertandingan semua pihak harus dapat menjunjung tinggi sportifitas di dalam maupun di luar lapangan.

“Hargai setiap hasil pertandingan. Setiap tim harus siap menang maupun kalah,” pungkasnya.

Sebagai tambahan informasi, sistem yang digunakan pada turnamen ini adalah sistem setengah kompetisi pada babak penyisihan yang membagi 20 klub peserta ke dalam 4 grup. Pada babak 8 besar, semi final dan final akan menggunakan sistem gugur. (b)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini