2017, Pemkab Konkep Terapkan Absensi di Kecamatan

159
Wakil Bupati Konkep, Andi Muhamad Lutfi
Andi Muhammad Lutfi

ZONASULTRA.COM, LANGARA– Awal Januari 2017 mendatang, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) akan memberlakukan absensi diseluruh  kecamatan. Hak ini dimaksudkan untuk peningkatan etos kerja dijajaran pemerintah setempat.

Wakil Bupati Konkep, Andi Muhamad Lutfi
Andi Muhammad Lutfi

“Dua januari 2017, kita sudah berlakukan absensi diseluruh kecamatan yang ada dikabupaten konawe kepulauan”. Ujar

Hal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Konkep Andi Muhammad Lutfi saat acara sosialisasi penegakkan disiplin ASN lingkup pemda setempat di rujab bupati, Senin  (31/10/2016) di Langara.

Menurut wakil bupati,  penerapan absensi di kecamatan ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan masyarakat di kecamatan agar lebih efektif melaksanaan urusan pemerintahan pada tingkatannya.

“Kita sudah pantau dibeberapa daerah, Konkep merupakan termasuk daerah yang maksimal melaksanakan program tersebut. Hari ini kita sudah punya absensi baik itu eselon II hingga eselon IV, dan sosialisasi tingkat kecamatan sudah kita agendakan,” ujarnya.

(Baca Juga : 4 Bulan Tak Berkantor, PNS di Konkep Terancam Dipecat)

Ia menambahkan, terkait penyediaan fasilitas absensi sidik jari, Pemda setempat akan mengusulkan untuk pengadaan ditahun mendatang untuk memaksimalkan perangkat pendukung kehadiran PNS tersebut.

Untuk informasi, sosialisasi penegakkan disiplin aparatur sipil negara lingkup pemerintah kabupaten Konkep sesuai peraturan pemerintah (PP)  Nomor 53 tahun 2010 tentang disiplin Pegawa Negeri Sipil (PNS).

Diharapkan dari kegiatan tersebut yang diikuti para peserta lingkup pemda setempat adalah terciptanya kesadaran dalam rangka peningkatan disiplin kerja para aparatur sipil negara di daerah itu. (B)

 

Reporter : Arjab Karim
Editor      : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini