34 Tim Ramaikan Olimfis UHO 2018

211
34 Tim Ramaikan Olimfis UHO 2018
OLIMFIS UHO - Sebanyak 34 tim dari berbagai universitas serta SMA di Kota Kendari turut meramaikan penyelenggaraan Olimpiade Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO) 2018. (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 34 tim dari berbagai universitas serta SMA di Kota Kendari turut meramaikan penyelenggaraan Olimpiade Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO) 2018.

Tim tersebut sendiri terdiri atas dua cabang olahraga, yakni futsal dengan jumlah 20 tim, serta basket dengan jumlah 14 tim. Pesertanya pun bukan hanya dari perwakilan berbagai fakultas di UHO saja, melainkan juga berasal dari universitas lain, hingga siswa SMA.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan BEM FISIP UHO ini. Kami berterimakasih juga kepada tim yang telah ikut berpartisipasi, terlebih lagi siswa dari SMAN 2 Kendari yang juga sangat antusias mengikuti Olimfis tersebut,” kata Wakil Dekan III FISIP UHO, La Tarifu saat membuka acara Olimfis di Tawang Alun Futsal, Jumat (23/2/2018).

(Baca Juga : Kali Pertama, FISIP UHO Gelar Olimpiade)

Menurutnya, kegiatan ini sangat baik untuk menjalin silaturahmi antar mahasiswa maupun bukan mahasiswa. Ia berharap kegiatan ini bisa berjalan lancar hingga akhir, serta para peserta bisa menjunjung tinggi sportifitas dalam mengikuti perlombaan.

Ketua BEM FISIP UHO Fatkhul Manan mengungkapkan kegiatan Olimfis ini sendiri adalah salah satu program kerja dari BEM, serta kali pertamanya digelar oleh FISIP UHO.

“Kami berharap nantinya kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan mendapat respon yang baik dari berbagai pihak,” kata dia. (B)

 


Reporter : Sri Rahayu
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini