Alasan Walikota Ogah Suplay Anggaran Tambahan ke KONI

46

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra) tampaknya tidak akan memberikan tambahan dana untuk melunasi pembayaran bonus atlet ke KONI Kota Kendari, sebelum dana Rp 8,5 miliar yang telah diberikan sebelumnya dipertanggungjawabkan.

Walikota Kendari Asrun mengatakan, jika ingin mendapatkan tambahan anggaran, KONI Kota Kendari harus mempertanggung jawabkan anggaran sebesar Rp 8,5 miliar yang telah digelontorkan sebelumnya. 
Menurut orang nomor satu di Kota Kendari ini, jumlah tersebut bukanlah angka yang sedikit. Ditambah alokasi anggaran sebesar Rp 8,5 miliar itu sudah termasuk dengan bonus atlet peraih medali. Jadi, katanya, tidak ada alasan bagi Pemkot Kendari untuk menambah anggaran jika peruntukannya tidak jelas.
“Pemerintah Kota Kendari tentunya masih tetap memberikan perhatian terhadap atlet berprestasi, tetapi KONI Kota Kendari sebagai pengelola anggaran haruslah mempertanggung jawabkan terlebih dahulu dana yang diterimanya,” kata Asrun di kantor DPRD Kota Kendari, Jumat (12/6/2015).
Pihaknya, ungkap Asrun, sudah dua kali menyurati KONI Kota Kendari untuk segera menyerahkan laporan pertanggungjawaban anggaran yang diterima. Dan hingga saat ini baru Rp 500 juta yang memiliki laporan pertanggungjawaban.
Terkait apakah persoalan ini nantinya akan ditangani Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Asrun menegaskan bahwa hal tersebut pantas diterima oleh Ketua KONI Kota Kendari. (Rasman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini