Ali Mazi Siap Pimpin Inkado Sultra

93
Ali Mazi Siap Pimpin Inkado Sultra
INKADO SULTRA - Mantan gubernur Sultra, Ali Mazi menyatakan kesiapannya menjadi ketua Inkado Sultra. Tampak Ali Mazi bertemu dengan seluruh pengurus Inkado Sultra. (M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM)
Ali Mazi Siap Pimpin Inkado Sultra
INKADO SULTRA – Mantan gubernur Sultra, Ali Mazi menyatakan kesiapannya menjadi ketua Inkado Sultra. Tampak Ali Mazi bertemu dengan seluruh pengurus Inkado Sultra. (M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Mantan Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi menyatakan kesiapannya untuk menjadi Ketua Institut Karatedo Indonesia (Inkado) Sultra.

Menurutnya, Inkado merupakan perguruan karate yang paling banyak menghasilkan karateka handal di daerah ini. Jadi program pembinaan karate harus dimulai dari tingkat perguruan sehingga perlu ada hubungan yang sinergi antara perguruan karate dengan FORKI sebagai induk organisasi.

“Awalnya saya tidak terlalu mengenal apa sebenarnya Inkado. Tetapi setelah mengetahuinya saya sangat berminat untuk memimpin Inkado Sultra,” kata Ali Mazi di salah satu kedai kopi di Kota Kendari, Sabtu (22/10/2016).

Salah satu pelatih karate Inkado Sultra Isnain Kimi mengungkapkan, proses pemilihan baru akan dilaksanakan 15-16 November mendatang. Tetapi dengan kesiapan Ali Mazi menjadi ketua sangatlah disambut antusias oleh seluruh kalangan Inkado Sultra.

Selain itu, figur Ali Mazi menurutnya memiliki konsep yang sangat baik untuk pengembangan olahraga karate di Sultra. Untuk itu dia optimis dengan konsep pembinaan yang dimiliki Ali Mazi pembinaan karate di Inkado Sultra dapat semakin berkembang. (B)

 

Reporter : M Rasman Saputra
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini