Anggota Paskibraka Koltim Ini Gagal Jadi Pembawa Bendera Setelah Terjatuh Dari Motor

245
Hut RI-Perayaan Hari Ulag Tahun Republik Indonesia (Hut RI) yang ke-71. Pasukan Paskibraka bertugas mengibarkan bendera merah putih di depan Bupati Kolaka Timur (Koltim) Tony Herbiansyah dan Wakil Bupati Andi Merya Nur dan para undangan di Alun-Alun lapangan sepak bola Latomoro. JASPIN/ZONASULTRA.COM
Hut RI-Perayaan Hari Ulag Tahun Republik Indonesia (Hut RI) yang ke-71. Pasukan Paskibraka bertugas mengibarkan bendera merah putih di depan Bupati Kolaka Timur (Koltim) Tony Herbiansyah dan Wakil Bupati Andi Merya Nur dan para undangan di Alun-Alun lapangan sepak bola Latomoro. JASPIN/ZONASULTRA.COM
Hut RI-Perayaan Hari Ulag Tahun Republik Indonesia (Hut RI) yang ke-71. Pasukan Paskibraka bertugas mengibarkan bendera merah putih di depan Bupati Kolaka Timur (Koltim) Tony Herbiansyah dan Wakil Bupati Andi Merya Nur dan para undangan di Alun-Alun lapangan sepak bola Latomoro. JASPIN/ZONASULTRA.COM
Hut RIPerayaan Hari Ulag Tahun Republik Indonesia (Hut RI) yang ke-71. Pasukan Paskibraka bertugas mengibarkan bendera merah putih di depan Bupati Kolaka Timur (Koltim) Tony Herbiansyah dan Wakil Bupati Andi Merya Nur dan para undangan di Alun-Alun lapangan sepak bola Latomoro. JASPIN/ZONASULTRA.COM

 

ZONASULTRA.COM, TIRAWUTA– Putri Syairna Widari, siswa asal SMA Rate-Rate, Kabupaten Kolaka Timur ini terlihat menagis saat melihat rekan-rekannya anggota pasukan pengibar bendera (Paskibraka) yang sukses melaksanakan tugas pembawa bendera-merah putih pada upacara HUT RI ke-71, Rabu (17/8/2016) pagi.

Putri seharusnya bertugas menjadi pembawa bendera (Baki). Tapi sayangnya, ia harus duduk di alun-alun bersama para undangan kehormatan lainnya, lantaran ia tertimpah musibah kecelakaan dari motor pekan lalu.

“Saya sangat haru melihat teman-teman sukses menjalankan tugas mereka dengan mulus, tanpa ada kesalahan sedikit pun,” ujar Putri saat ditemui usai foto bersama dengan rekan-rekannya dan Bupati Koltim, Tony Herbiansyah.

Putri harus mengubur impiannya menjadi anggota Paskibaraka yang menjadi impian banyak remaja, akibat terjatuh dari motor dan kakinya terkilir hingga mengalami bengkak minggu lalu. Ia pun harus rela digantikan rekannya Irda Anjani Amir.

“Minggu lalu saya jatuh dari motor usai saya latihan, saat menuju ke rumah pulang,” ungkapnya.

Upacara HUT RI

Sementara itu upacara bendera HUT RI yang berlangsung di alun-alun lapangan sepak Bola Latomoro, Rabu (17/8/2016) pagi berjalan lancar. Bupati Koltim Tony Herbiansyah menjadi inspktur upacara.

Usai pelaksanaan upcara, Tony Herbiansyah didampingi istrinya Surya Adelia Hutapea, bersama Wakil Bupati Andi Merya Nur dan Kadis Dinkes Ulfa Wati, menyerahkan 11 unit kendaraan dinas Puskesmas Keliling dan Ambulance kepada 11 kepala puskesmas secara simbolis.

Pada kesempatan itu, Tony juga memberikan penghargaan kepada 11 orang pejuang (veteran) Koltim yang telah berjuang mempertahankan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Pelaksaan upacara bendera ini ditutup dengan antraksi latihan baris-berbaris dari polisi cilik yang dibina oleh Kapolsek Rate-Rate Kompol Bambang Sutiamin. (C)

Reporter : Jaspin
Editor : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini