Bandara Sugimanuru Akan Beroperasi 6 Kali Seminggu

418
Ilustrasi
Ilustrasi

ZONASULTRAMCOM,LAWORO– Pemerintah Kabupaten Muna Barat (Mubar) bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Muna dan Buton Tengah serta unsur pimpinan DPRD melakukan kunjungan ke Dirjen Perhubungan Republik Indonesia terkait pengoperasian Bandara Sugimanuru yang akan berlangsung pada tahun 2017.

Dalam kunjungan tersebut, Pj Bupati Muna Barat Dr Rony Yakob Laute mengatakan, untuk mengoperasikan Bandara Sugimanuru akan dilakukan asistensi dari Kementrian Perhubungan terkait uji kelayakan.

Ilustrasi
Ilustrasi

“Namun setelah ada presentase yang dilakukan oleh Kepala Bandara Sugimanuru Mohamad Sabu semua dimungkinkan untuk ada penerbangan dalam waktu dekat ini, “jelas Rony saat dikonfirmasi via telepon, Kamis (17/11/2016).

Pengoperasian Bandara yang berdiri pada era Ridwan Bae ini juga telah mendapatkan dukungan dari pihak penerbangan Lion Air dan Garuda.

“Setelah kita melakukan kunjungan di Dirjen Perhubungan kita lansung berkunjung di perusahaan Lion Air. Bahkan kita diterima lansung direktur utamanya, dan direktur utama Lion lansung merespon dan membawa surat ke perhubungan untuk mendapatkan izin, “terangnya.

Bandara Sugimanuru akan beroperasi selama enam hari selama seminggu. Empat hari penerbangan Lion dan dua hari penerbangan Garuda. Untuk pengoperasian Lion Air, kata Rony, pihak Lion tidak meminta subsidi dari Pemda seperti yang direncanakan sejak awal. Sehingga, pemda Mubar bersama Pemda Muna dan Buton Tengah hanya akan mensubsidi kepada penerbangan Garuda.

“Untuk Lion tidak mau disubsidi bahkan mereka mau membantu kita. Lima rupiahpun mereka tidak mau disubsidi. Tetapi kita tetap akan antisipasi jangan sampai pergantian pimpinan juga ikut pergantian kebijakan sehingga kalau kita tidak antisipasi, maka nanti akan macet lagi kalau kebijakanya berubah. Sehingga kita tetap akan masukan dalam APBD untuk subsidi sekitar lima ratus sampai enam ratus juta pertahunya, “ujarnya.

Agar pengoperasian Bandara Sugimanuru dapat berjalan lancar, tambah Rony, pemda Muna berjanji akan memperbaiki infrastruktur jalan yang berada di Desa Matarawa yang merupakan jalur utama yang menghubungkan Kabupaten Muna dan Muna Barat yang saat ini dalam keadaan rusak parah.

“Bupati Muna Rusman Emba juga berjanji akan memperbaiki jalan menuju Bandara yang ada di Desa Matarawa dalam waktu dekat ini. Agar akses dari Muna menuju Bandara bisa lancar, ” tutup Rony. (B)

 

Reporter : Laode Pialo
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini