Banjir di Muna, Jalan Poros Raha-Tampo Terputus

546
Banjir di Muna, Jalan Poros Raha-Tampo Terputus

Banjir di Muna, Jalan Poros Raha-Tampo TerputusBANJIR – Personil Satlantas Polres Muna mengarahkan kendaraan yang hendak menyeberangi daerah banjir di Desa Bonea Kecamatan Lasalepa Kabupaten Muna, Sultra Selasa (20/6/2017). (Kasman/ZONASULTRA.COM).

 

ZONASULTRA.COM, RAHA – Hujan deras yang mengguyur kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) sejak hari Senin (19/6/2017) kemarin hingga hari ini, Selasa (20/6/2017), menyebabkan akses jalan yang menghubungkan kelurahan Tampo, kecamatan Napabalano kota Raha, ibukota kabupaten Muna terputus akibat terendam banjir.

Pasalnya, banjir itu merendam sejumlah ruas jalan di desa Labunti dan desa Bonea sejauh ratusan meter. Akibatnya, hampir semua pengendara kesulitan melewati jalur itu.

Jalan poros Raha-Tampo merupakan salah satu jalur mudik dari kota Kendari menuju kabupaten Muna, menggunakan kapal fery melalui kabupaten Konawe Selatan (Konsel) di Torobulu.

Di jalur ini, aktivitas lalulintas berkendara terbilang sangat padat, utamanya menjelang perayaan idul fitri.

Kasat Lantas Polres Muna AKP Alfin yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan, saat ini pihaknya hanya berupaya membantu mengarahkan pengemudi kendaraan agar bisa menyeberangi lokasi banjir, terutama kendaraan roda empat.

“Sambil menunggu bantuan dari Polres Muna yang akan membawa perahu karet guna membantu menyeberangkan warga dan kendaraan roda duanya,” ujar Alfin, Selasa (20/6/2017).

Dengan kondisi cuaca dan curah hujan yang tak menentu saat ini, Alfin menghimbau masyarakat selalu selalu berhati-hati dalam berkendara.

“Dan kalau memang tidak bisa dilanjutkan perjalanannya, jangan dipaksakan,” himbaunya.

Banjir di Muna, Jalan Poros Raha-Tampo Terputus

Pantauan zonasultra.id, banjir yang terjadi di dua titik ini berada di jalan Poros Raha-Tampo tepatnya di Desa Labunti mengakibatkan jalan putus sepanjang 100 meter dan di Desa Bonea mengakibatkan jalan putus sepanjang 200 meter. Dengan kedalaman airnya sekitar pinggang orang dewasa.

Bahkan, warga sekitar dengan ramai-ramai membantu para pengendara roda dua untuk menyebrangkan motornya baik yang akan menuju Tampo maupun ke kota Raha. (B)

 

Reporter : Kasman
Editor : Abdul Saban

  • TOPIK
  • *

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini