Barak Swadaya Milik Polsek Samaturu Hangus Terbakar

125
Barak Swadaya Milik Polsek Samaturu Hangus Terbakar
KEBAKARAN - Barak swadaya milik Polsek Samaturu, Polres Kolaka, Desa Tamboli, Kecamatan Samaturu, Kabupaten Kolaka habis dilalap si jago merah, Sabtu (13/07/2019). (Sitti Nurmalasari/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Barak swadaya milik Polsek Samaturu, Polres Kolaka, Desa Tamboli, Kecamatan Samaturu, Kabupaten Kolaka habis dilalap si jago merah, Sabtu (13/07/2019).

Penata Urusan (Paur) Subbag Humas Polres Kolaka, Bripka Riswandi menjelaskan bahwa peristiwa kebakaran tersebut terjadi diduga karena api yang berasal dari kamar dua barak yang dihuni oleh personel Polsek Samaturu.

Berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP) Unit INAFIS Satuan Reserse Kriminal Polres Kolaka menyebutkan penyebab kebakaran karena korsleting arus pendek listrik di kamar dua. Kemudian api menjalar ke kamar satu, tiga, dan empat.

“Empat kamar barak swadaya Polsek Samaturu tersebut terlalap api,” ungkap Riswandi melalui rilis pers yang diterima awak zonasultra.id.

Lanjutnya, personel Polsek Samaturu sudah berusaha memadamkan api, dibantu oleh warga setempat. Namun, api dengan cepat membakar seluruh bangunan yang sebagian bahan bangunannya terbuat dari kayu dan tripleks, sehingga mudah terbakar.

(Baca Juga : Kebakaran Hanguskan Empat Rumah Warga di Baubau)

Selain itu, faktor cuaca yang saat ini kemarau serta angin kencang membuat api dengan cepat merembet ke seluruh bangunan barak. Meskipun, berhasil dipadamkan kerugian material yang dialami oleh penghuni barak ditaksir mencapai sekitar Rp80 juta.

Untuk diketahui, barak yang terbakar tersebut dibangun secara swadaya oleh personel Polsek Samaturu pada 2000 lalu. Secara bergantian dihuni oleh setiap personel yang bertugas di Polsek Samaturu. (a)

 


Kontributor : Sitti Nurmalasari
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini