BLK Kolut Siap Buka Dua Jurusan Baru

729
Kepala BLK Kolut, Nasrullah Gaffar
Nasrullah Gaffar

ZONASULTRA.COM, LASUSUA– Unit Pelaksana Teknis Daerah Balai Latihan Kerja (UPTD BLK) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Sulawesi Tenggara (Sultra) akan membuka dua program jurusan baru.

Dua jurusan itu yakni pelatihan menjahit dan pelatihan perawatan Air Conditioner (AC) Split.

Kepala BLK Kolut Nasrullah Gaffar mengatakan, saat ini mereka telah membuka pelatihan kerja berbasis kompetensi tahap pertama tahun 2022, dengan empat jurusan pelatihan yaitu, pembuatan roti dan kue, komputer, teknik las dan pemasangan instalasi listrik.

Penambahan jurusan itu bertujuan untuk menambah pilihan bagi masyarakat serta meningkatkan kemampuan mereka di berbagai bidang lainnya. Sehingga menjadi tenaga kerja yang profesional.

“Untuk tahap pertama ini, kita sementara membuka rekrutmen peserta pelatihan di mulai 7 sampai 12 Februari. Nanti tahan kedua baru kita tambah jurusan menjahit dan tahap ketiga baru ada program perawatan AC,” kata Nasrullah kepada awak zonasultra.id Senin (7/2/2022).

Setiap program jurusan tersebut hanya diisi 16 peserta yang merupaka hasil seleksi dengan persyaratan tertentu.

Peserta yang telah menyelesaikan pelatihan akan mendapatkan sertifikat kompetensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang tentunya sudah memiliki kualifikasi Sumber Daya Manusia (SDM) kompeten dan berdaya saing.

Ia berharap, masyarakat yang ingin memasuki dunia kerja bisa mengikuti pelatihan di BLK, menurutnya hal itu bisa menjadi sarana peningkatan keterampilan masyarakat dalam dunia usaha, sehingga pada akhirnya akan mengurangi angka pengangguran.

“Sangat banyak manfaatnya, karena dengan mengikuti pelatihan di BLK, maka kita bisa mendapatkan kemampuan dan keterampilan khusus yang mempuni sebelum terjun ke dunia kerja,” katanya. (B)


Kontributor: Rusman Edogawa
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini