Bupati Butur Apresiasi Peluncuran Pemberdayaan Kader KB Berbasis Elektronik

96
Bupati Butur Apresiasi Peluncuran Pemberdayaan Kader KB Berbasis Elektronik
Launching Aplikasi - Bupati Buton Utara, Abu Hasan saat membuka launching Sistem Aplikasi Pemberdayaan Kader Keluarga Berencana (Sapa Kader KB) di aula pertemuan Bappeda Butur, Senin (19/8/2019). (Foto Istimewa).

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Bupati Buton Utara (Butur), Abu Hasan mengapresiasi inovasi baru dari dinas pengendalian penduduk dan keluarga berencana (DPPKB) setempat. Instansi ini sudah mulai menerapkan pemberdayaan kader KB berbasis elektronik melalui Sistem Aplikasi Pemberdayaan Kader Keluarga Berencana (Sapa Kader KB).

Aplikasi ini diluncurkan di aula pertemuan Kantor Bappeda Butur, Senin (19/8/2019).

Abu Hasan mengatakan, tuntutan inovasi memang sudah menjadi keharusan yang tidak bisa lagi ditawar. Sebab, kecenderungan dunia saat ini, terus ‘memaksa’ pengadopsian cara-cara baru dan lebih mutakhir dalam proses penyelenggaraan pemerintahan maupun tugas-tugas kedinasan.

Baca Juga : Bupati Butur ‘Buka Pintu’ Investasi Pengembangan Destinasi Wisata

Di lingkup Pemkab Butur sendiri, Abu Hasan mengaku terus mendorong jajarannya untuk mengembangkan upaya-upaya kreatif dan inovatif dalam melaksanakan tugas. Sehingga ke depan, Butur bisa lebih maju dan sejajar dengan daerah-daerah yang lain.

“Kita hanya akan maju, kita hanya akan bisa sejajar dengan daerah-daerah lain kalau kita inovatif, kalau kita punya gagasan-gagasan besar dan gagasan-gagasan itu bisa kita komunikasikan, bisa kita jelaskan kepada stakeholder,” tuturnya sesaat sebelum meluncurkan aplikasi.

Kepala DPPKB Butur, Mansyur menjelaskan, penerapan aplikasi ini digagas untuk memutus rentang kendali yang selama ini dirasakan cukup rumit di jajaran instansi yang dipimpinnya. Khususnya, pada pembinaan, pemberdayaan ataupun penerimaan laporan.

“Ini menjadi masalah, sehingga saya tertarik untuk mengambil judul proyek perubahan saya dengan pemberdayaan kader berbasis elektronik,” ungkap Mansyur.

Baca Juga : Disparbud Butur Diminta Gelar Atraksi Kebudayaan Setiap Bulan

Selain untuk memudahkan pelaksanaan tugas-tugas DPPKB, lanjut Mansyur, peluncuran aplikasi ini juga sebagai wujud pengimplementasian misi pasangan Abu Hasan dan Ramadio, yaitu membangun dan meningkatkan penggunaan sistem informasi daerah berbasis data secara online.

“Dengan adanya sistem aplikasi ini, petugas PPKBD (Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa) di lapangan akan lebih gampang kalau diminta mengirim laporan kegiatan-kegiatan di desanya,” terangnya. (b)

 


Kontributor: Irsan R
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini