Bupati Butur Promosi Komoditas Unggulan Daerah di Hadapan Investor

122
Bupati Butur Promosi Komoditas Unggulan Daerah di Hadapan Investor
PRESENTASI - Bupati Buton Utara, Abu Hasan, saat mempresentasikan potensi sumber daya alam dan komoditas unggulan daerah di acara Business Matching Forum di Jakarta, Kamis 4 Juli 2019. (Foto: Hamsil for ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Bupati Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara, Abu Hasan, mempromosikan potensi sumber daya alam dan komoditas unggulan daerah di hadapan investor dalam dan luar negeri di acara Business Matching Forum yang dihelat di Jakarta, Kamis 4 Juli 2019.

Dalam kesempatan itu, Abu Hasan menyampaikan gambaran umum potensi yang dimiliki daerahnya.

“Dengan keragaman kekayaan alam yang dimiliki, memberi peluang baru bagi pebisnis yang bergerak disektor pertanian, perkebunan, perikanan kelautan dan industri untuk berinvestasi mengembangkan usahanya di Buton Utara,” kata Abu Hasan kepada awak media melalui sambungan telepon seluler dari Jakarta Jumat siang tadi.

Menurut Abu Hasan saat ini Pemkab Butur, gencar mengembangkan potensi di beberapa sektor tersebut. Meski komoditas unggulannya masih dalam proses penjajakan pangsa pasar lebih luas, tapi Butur katanya punya potensi lokal bernilai ekspor.

Baca Juga : Komoditas Unggulan Butur Ditampilkan di Apkasi Otonomi Expo 2019

Beberapa produk unggulan di daerah itu antara lain padi organik dengan berbagai varietas, kacang mete, BICI VCO organik, kripik pisang, kacang hijau organik, abon ikan cakalang, serta kain tenun daerah hasil kerajinan tangan.

Business Matching Forum tambah Abu Hasan sangat efektif dalam mempromosikan potensi-potensi daerah. Di sini mempertemukan investor baik dalam dan luat negeri dan para kepala daerah yang bisa memasarkan produk unggulan, destinasi wisata hingga peluang investasi.

Untuk memudahkan akses para pebisnis mengetahui berbagai komoditas ditiap daerah, produk-produk yang ditampilkan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Otonomi Expo 2019 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), berlangsung sejak 3 hingga 5 Juli.

Dalam acara ini perwakilan pemerintah kabupaten yang hadir dan sudah membuka stand berjumlah 154 atau 46 persen dari jumlah 337 stand yang disediakan panitia.

Untuk diketahui, Business Matching Forum, adalah salah satu rangkaian kegiatan dari Apkasi Otonomi Expo 2019. (C)

 


Kontributor: Irsan Rano
Editor: Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini