Bupati Konsel Tuntas Bagikan 56 Ribu Paket Sembako

164
Bupati Konsel Tuntas Bagikan 56 Ribu Paket Sembako
PAKET SEMBAKO - Bupati Konsel saat menyerahkan paket bantuan sembako ke pemerintah Kecamatan Konda untuk disalurkan ke masyarakat. Dari 25 kecamatan yang ada total Pemkab Konsel menyalurkan 56 ribu paket bantuan. (ERIK ARI PRABOWO/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Bupati Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) Surunuddin Dangga tuntas membagikan 56 ribu paket bantuan sembako ke seluruh wilayah yang ada di daerah itu. Kecamatan Lainea dan Palangga Selatan menjadi wilayah terakhir yang disambangi orang nomor satu di Konsel itu, Jumat (15/5/2020).

Surunuddin mengaku senang karena dapat menyelesaikan penyaluran bantuan ini sebelum puasa berakhir. Terlebih, dirinya dapat membagikanya sendiri secara langsung ke masyarakat di 25 kecamatan yang ada.

“Saya salurkan sendiri karena saya ingin lihat langsung kondisi masyarakat, yang terpenting bantuan dapat disalurkan sampai ke tangan masyarakat. Selain itu saya juga bisa terus mengimbau masyarakat untuk patuh pada pemerintah dalam melawan virus Covid-19,” kata Surunuddin di Andoolo, Sabtu (16/5/2020).

Bupati Konsel Tuntas Bagikan 56 Ribu Paket Sembako
Wakil Bupati Konsel Arsalim Arifin saat menyerahkan bantuan langsung tunai (BLT) ke warga di sela-sela penyerahan paket bantuan sembako

Mantan Ketua DPRD Konsel ini berjanji akan terus berupaya meningkatkan pelayanan dan memperluas jangkauan bantuan, sehingga seluruh masyarakat yang terdampak bisa turut merasakan manfaat kegiatan sosial tersebut.

“Akan terus kita pantau dan evaluasi pelaksanaan kegiatan sosial ini, termasuk penyaluran program bantuan BST dari Kemensos dan BLT dana desa,” ujarnya.

Surunuddin juga mengapresiasi para jajaranya yang telah bekerja maksimal membantu warga menghadapi kesulitas di tengah wabah covid-19. Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang turut bergerak secara sukarela membantu pemerintah daerah dengan memberikan berbagai jenis bantuan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (b)

 


Kontributor: Erik Ari Prabowo
Editor: Jumriati

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini