Cegah Covid-19, Yudhianto Mahardika Pasang Bilik Disinfektan di Pelabuhan dan Rumah Sakit

93
Cegah Covid-19, Yudhianto Mahardika Pasang Bilik Disinfektan di Pelabuhan dan Rumah Sakit
CEGAH COVID-19 - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Tenggara (Sultra) Yudhianto Mahardika memasang bilik disinfektan di Pelabuhan Batu dan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari, Senin (6/4/2020). (Fadli Aksar/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Tenggara (Sultra) Yudhianto Mahardika memasang bilik disinfektan di Pelabuhan Batu dan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari, Senin (6/4/2020).

Yudhianto mengatakan, sumbangan bilik disinfektan ini untuk mencegah penyebaran virus Corona. Apalagi, kata dia, banyak penumpang kapal yang berangkat dari Kota Kendari menuju ke seberang pulau. Begitu pula dengan rumah sakit.

“Bilik disinfektan untuk penyemprotan pakaian dan barang bagi orang yang datang maupun pergi. Diharapkan bisa mengurangi resiko penularan virus corona di Kota Kendari dan mencegah merebak ke luar,” ujar Yudhianto Mahardika.

BACA JUGA :  Ikatan Ahli Kesehatan Ajak Berbagai Pihak Eliminasi HIV-AIDS di Sultra

Putra pengusaha asal Kota Kendari Anton Timbang ini mengaku bantuan pribadi bersama komunitas anak muda Kota Kendari. Bilik disinfektan juga dilengkapi cairan disinfektan. Sehingga, pengelola pelabuhan atau rumah sakit tidak perlu kebingungan mencari bahan baku disinfektan.

“Sekarang sudah tiga bilik yang kita bagikan. Ada di Rumah Sakit Bahteramas, Pelabuhan Fery Wawonii dan Pelabuhan Batu. Semoga langkah ini efektif untuk mengurangi resiko tertular Covid-19,” harap dia.

Kepala Bidang Transportasi Dinas Perhubungan Kota Kendari Ilham Abidin mengatakan, setiap penumpang baik yang tiba maupun yang pergi wajib melakukan sterilisasi disinfektan dalam bilik. Sebab, selama ini dilakukan dengan cara manual dan hanya barang bawaan.

BACA JUGA :  HKTI Sultra Silaturahmi di Pondok Pesantren Shohibul Quran Kendari

“Selama ini kami melakukan penyemprotan dengan cara manual, tentu ini sangat membantu. Adanya bantuan ini setiap penumpang wajib disemprot di bilik ini,” ungkapnya ditemui di Pelabuhan Batu. (b)

 


Kontributor : Fadli Aksar
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini