Cegah Salah Paham dalam Proses Pemilihan, Panwaslih Bersama KPU Kendari Gelar Bimtek Terpadu

18
Divisi Teknis Panwaslih Kota Kendari Zainal Abdin
Zainal Abdin

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Mencegah terjadi kesalahpahaman dalam proses pemilihan, Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari menggelar bimbingan teknis terpadu di Hotel Plaza In, Senin (23/1/2017).

Divisi Teknis Panwaslih Kota Kendari Zainal Abdin
Zainal Abdin

Divisi Teknis Panwaslih Kota Kendari Zainal Abdin menjelaskan, kegiatan bimbingan teknis terpadu ini diikuti oleh seluruh petugas panitia pemilihan maupun pengawas pemilihan, diantaranya panitia pemilih kecamatan (PPK), panitia pengawas kecamatan (Panwascam), panitia pemungutan suara (PPS), dan pengawas pemilu lapangan (PPL).

“Tujuan dari kegiatan ini adalah upaya kita memberikan pemahaman yang sama, terkait dengan pelaksanaan tahapan pemungutan suara di TPS, kemudian rekapitulasi penghitungan hasil suara di tingkat kecamatan nantinya,” kata Zainal.

Hal ini juga penting dilakukan untuk mencegah terjadinya kesalahpahaman dalam proses pemilihan dan penghitungan suara, baik itu antara panitia pemilihan maupun pengawas.

“Kita tidak inginkan penyelenggaraan pemilihan yang ribut karena perbedaan pendapat aturan di lapangan, justru mereka yang harus memberikan pemahaman,” tutup Zainal. (C)

 

Reporter : Erik Ari Prabowo
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini