Dinkes Mubar Target Dua Puskesmas Terakreditasi Tahun Ini

229
Kepala Dinkes Mubar Laode Mahajaya
Laode Mahajaya

ZONASULTRA.COM, LAWORO – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) menargetkan dua puskesmas terakreditasi tahun ini. Dua puskesmas tersebut adalah Puskesmas Desa Wuna Kecamatan Barangka dan Puskesmas Tiworo Tengah.

Kepala Dinkes Mubar Laode Mahajaya
Laode Mahajaya

Kepala Dinkes Mubar Laode Mahajaya mengatakan, akreditasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan melalui perbaikan kinerja yang berkesinambungan terhadap sistem manajemen, sistem penyelenggaraan pelayanan dan program, serta penerapan manajemen risiko.

“Jadi bukan hanya sekedar penilaian untuk mendapatkan sertifikat akreditasi, tapi bagaimana melakukan pelayanan yang sesuai dengan prosedur dan manajemen pelayanan,” kata Mahajaya di ruang kerjanya, Selasa (12/9/2017).

Dikatakan, dari 15 puskesmas di Mubar hanya dua puskesmas yang memiliki persiapan yang cukup mumpuni untuk diusulkan pada tahap akreditasi. Saat ini persiapan dua puskesmas tersebut sudah mencapai​ 90 persen.

“Saat ini dua puskemas tersebut telah melakukan persiapan yang didampingi oleh tim pendamping akreditasi Dinkes Mubar dan tim pendamping akreditasi Dinkes Provinsi Sultra,” ujarnya.

Mahajaya mengakui bahwa yang menjadi kendala saat ini adalah pengadaan barang yang di lakukan oleh ULP. Hingga saat ini tidak ada informasi terkait pengadaan yang dilakukan oleh ULP, sementara batas akreditasi hingga Desember 2017 ini.

Meski begitu, pihaknya tetap optimis akreditasi tersebut tetap berjalan dan akan selesai sesuai harapan. (B)

 

Reporter: Laode Pialo
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini